Apa yang Orang Soviet Biasa Makan Sehari-hari?

Kuliner
ANNA SOROKINA
Penduduk dari berbagai bagian wilayah Rusia mengingat makanan apa yang tersedia di toko-toko Soviet kala itu dan apa yang membutuhkan berjam-jam untuk mengantre atau bahkan harus melakukan perjalanan yang sulit ke Moskow demi mendapatkan makanan tersebut.

Bagi banyak orang, tahun-tahun terakhir masa Uni Soviet dikaitkan dengan antrean tak berujung untuk beberapa barang acak yang tiba-tiba dijual di toko terdekat, dan rak-rak toko sangat kosong, selain ikan kaleng yang tidak pernah habis. Sementara yang lain memiliki kenangan indah tentang roti hangat, susu yang memiliki kedaluwarsa hanya beberapa hari, kue kering dengan krim yang terbuat dari mentega asli, yang bahkan dapat dibeli oleh anak sekolah, dan pesta keluarga yang berlimpah. Kami bertanya kepada orang Rusia yang memiliki pengalaman langsung hidup saat itu tentang seperti apa situasi makanan di kota mereka sebenarnya.

Variasi dari Ketiadaan

“Sarapan biasanya terdiri dari bubur semolina; makan siang ada di rumah, terdiri dari sup instan, dan makan malam juga. Sosis dan keju adalah barang langka. Kami makan daging sekali atau dua kali seminggu tapi ada banyak variasi pasta dan bihun, meskipun kualitasnya agak buruk,” kata Alexey Karamazov dari Yakutsk, Siberia.

Sebagian besar bahan makanan dibawa ke Yakutsk dari bagian lain negara itu, kecuali roti dan susu. “Susunya segar, dijual dari tong kuning besar. Roti juga lokal: ada pabrik roti besar di kota kami”. Adapun buah-buahan dan sayuran, mereka hanya bisa dibeli pada musimnya. Konon, lanjutnya, selain toko biasa, Yakutsk juga memiliki pasar di mana orang bisa membeli hampir semua hal, kecuali harga di sana yang tidak terjangkau oleh orang biasa.

“Kami tidak kelaparan,” kata Olga Bozhedomova dari Khabarovsk (di Timur Jauh). “Ayah pergi berburu dan memancing, jadi kami selalu punya daging dan ikan. Yang tidak bisa dikatakan tentang toko, mungkin hanya dengan pengecualian yang pusat”.

Mengenai buah dan sayuran, keluarga Olga mendapatkannya dari dacha mereka, tempat mereka menanam barang-barang dan kemudian membuat manisan untuk musim dingin. “Toko makanan menjual kentang, wortel, bit, dan kubis, yang akan sedikit berkurang pada akhir musim dingin,” katanya.

“Ayah sering berkata: makanan kami adalah shchi (sup kubis) dan bubur [pepatah Rusia ini mengartikan kesederhanaan dalam makanan],” kenang Natalya Nechaeva dari Perm, Ural. “Pada hari biasa, kami memiliki asinan kubis — kami membuat seember di rumah — dan kentang, kemudian ibu saya akan membawa irisan daging dari kantin pabriknya. Daging sulit didapat, sama seperti sosis,” tambahnya.

Perm juga memiliki pasar di mana semuanya dijual dengan harga selangit, kenang Natalya. Akan tetapi, yang selalu bisa Anda beli di toko adalah roti dan susu. “Sangat menyenangkan ketika mereka membagikan paket sembako di pabrik. Selain ayam yang selalu laris, dan susu kental manis sekaleng, kami juga dapat gula dua kilogram,” ujarnya. Daging dan ikan dibuat lebih tahan lama dengan menyiapkan pangsit, bakso, atau kue ikan darinya. "Jika Anda berhasil mendapatkan mayones dan sprat, Anda bisa menyimpannya untuk liburan". Untuk kue, orang biasanya membuatnya sendiri atau membelinya di Moskow, di sana Anda bisa membeli semuanya, dan juga dengan harga yang lebih murah.

Harga "Terikat"

Selama periode yang dikenal sebagai "stagnasi", banyak kota Soviet mengalami kekurangan barang-barang penting, dari daging hingga kendaraan, yang sebagian besar disebabkan oleh kekurangan ekonomi terencana. Namun, ini tidak terjadi di mana-mana.

“Pada 1986—1987, saya tinggal di Moskow dan ketika saya kembali ke rumah untuk menemui orang tua saya, saya membawakan mereka kopi, sosis, keju, Pepsi, dan Fanta. Moskow memiliki semuanya,” kata Natalya.

Uni Soviet memiliki sistem yang disebut "kategori pasokan": khusus, pertama, kedua dan ketiga. Kategori khusus dan pertama termasuk Moskow dan Leningrad (sekarang Sankt Peterburg), ibu kota republik Soviet dan kota-kota "tertutup". Kategori kedua mencakup sebagian besar wilayah Uni Soviet, sedangkan yang ketiga terdiri dari Utara Jauh (Yakutia, Chukotka, Murmansk Oblast, dan lainnya). Selain itu, bahan makanan diberikan “zona harga”, yang antara lain bergantung pada biaya transportasi. Misalnya, di zona pertama, sebungkus gula batu berharga 94 kopecks (1,3 dolar waktu itu); kategori yang kedua, 1 rubel dan 4 kopek (1,4 dolar); sedangkan yang ketiga bernilai 1 rubel dan 14 kopek (1,6 dolar).

Tidak mengherankan jika penduduk kota lain sering bepergian ke Moskow dan Leningrad untuk mencari sosis, daging, dan keju. Orang-orang akan membeli karung dan koper penuh makanan yang persediaannya terbatas. Ada banyak lelucon tentang apa yang disebut "kereta sosis". Seperti yang ini, misalnya: Presiden Amerika bertanya kepada Brezhnev: "Bagaimana Anda bisa mengirimkan makanan ke negara sebesar itu?" — "Ini sangat sederhana: kami membawa semuanya ke Moskow, dan dari sana orang-orang mengangkut semuanya sendiri".

Natalya mengatakan bahwa mereka memiliki kerabat yang tinggal di kompleks militer dekat Vladivostok (di Timur Jauh), yang setiap tahun mengirimi mereka kaviar merah dan ikan ke Perm. Sementara, Olga mengingat jelas bahwa di Khabarovsk orang harus mengantre untuk mendapatkan produk susu. “Pada tahun 1984, ketika saya pergi berlibur ke Baltik dengan orang tua saya, saya makan syrniki(pancake keju cottage) dengan krim asam di kantin selama sebulan kami berada di sana, persediaannya cukup banyak di sana,” katanya.

Rasa Manis Masa Kecil

Pada saat yang sama, semua orang ingat bahwa meskipun persediaan cokelat terbatas, mendapatkan sesuatu yang manis bukanlah masalah besar. “Permen dan kue dibawa dari perjalanan bisnis ke Moskow dan Leningrad,” kenang Olga. “Untuk es krim, selalu ada banyak variasi, semuanya sangat enak. Saya ingat mesin penjual otomatis di jalanan menjual soda, dengan dan tanpa sirup”.

“Toko-toko di Perm menjual permen yang dibuat di Moskow dan di pabrik cokelat lokal,” kata Natalya. “Apa yang biasanya Anda lihat di etalase toko adalah permen dan permen, jadi ketika permen cokelat muncul, kami berada di atas bulan. Kue Praha biasanya dibawa dari Moskow".

“Dengan dimulainya kampanye anti-alkohol [1985—1987], kelangkaan gula dimulai, kemudian permen keras juga mulai menghilang, karena orang akan menggunakannya untuk membuat minuman rumahan,” kenang Alexey. “Namun, Anda bisa membeli jeli seharga 3 kopek (0,04 dolar) dan es krim seharga 20 kopek (0,3 dolar) per 100 gram. Saat ini, Anda bisa mendapatkan semua yang Anda inginkan di Yakutsk, sepanjang tahun, sesuai dengan selera dan anggaran apa pun. Akan tetapi, menurut pendapat subjektif saya, es krim Soviet masih terasa lebih enak”.

Selanjutnya, jika Anda tertarik dengan makanan penutup mungkin bisa mencoba es krim eskimo Uni Soviet. Kami akan berikan resep rahasianya. Baca selengkapnya.