1) Apakah aman mengunjungi Chechnya?
Ya, tapi ingat bahwa ini adalah wilayah konservatif dengan populasi Islam. Anda tidak bisa bertindak seakan-akan sedang berlibur di pulau — perkelahian dan kehebohan tidak menyenangkan sama sekali tak dapat ditoleransi.
Petugas kepolisian setempat akan selalu sopan kepada Anda, tapi mereka tak akan ragu untuk memutar lengan di belakang punggung dan memborgol jika Anda melewati batas. Di Chechnya, polisi dipersenjatai dengan AK dan pistol dan mereka tahu bagaimana menggunakannya: selama bertahun-tahun wilayah ini dirusak oleh perang antara teroris dan pemerintah Rusia.
Jadi, untuk amannya Anda tidak boleh bermabuk-mabukan. Ngomong-ngomong, alkohol dilarang di Chechnya.
2) Bagaimana menuju ke sana?
Ada dua cara menuju ke sana. Anda dapat mengambil penerbangan langsung dari Moskow ke Grozny dari Bandara Vnukovo, dan pesawat terbang bolak-balik dua kali sehari.
Atau Anda bisa mengisi bensin mobil dan memulai perjalanan darat. Grozny berjarak 1,850 km di selatan Moskow dan tidak seperti kebanyakan jalur lainnya di negara tersebut, rutenya menggunakan jalan-jalan baru. Perjalanan ini akan membawa Anda melalui kota-kota seperti Voronezh dan Rostov-on-Don, dan Anda juga akan melihat provinsi Rusia dengan segala kemegahannya.
3) Bagaimana cara berkomunikasi dengan penduduk setempat?
Penduduk Chechnya — yang sepuluh tahun lalu masih menjadi zona perang — adalah orang-orang yang suka bergaul dan ingin tahu. Mereka tak dikunjungi banyak turis karena orang masih takut untuk berkunjung karena sejarah Chechnya — tetapi penduduk setempat benar-benar sangat ramah.
Satu peringatan kecil: jika Anda kenal satu keluarga, Anda tidak boleh menolak tawaran mereka untuk datang makan malam. Jika tak dapat langsung pergi, jadwalkan di hari lain. Jika tidak, mereka akan merasa tersinggung dan pertemanan bisa hilang.
Orang-orang Chechnya sangat ingin menunjukkan betapa dunia mereka telah berubah sejak perang, alhasil keramahan yang berlebihan. Saran kami, nikmati saja perjalanannya.
4) Pakaian
Sebagai wilayah dengan populasi Islam dominan, Chechnya memiliki beberapa aturan khusus untuk pakaian. Seorang gadis tidak boleh menunjukkan kaki tangannya secara terbuka.
Untuk para pria, ingat satu hal: Jangan pakai celana pendek atau kaus mewah.
5) Tempat untuk Dikunjungi
Anda tidak akan menemukan minuman keras, ganja, bahkan rokok dan hal semacamnya di Chechnya. Hal-hal seperti itu tidak dapat ditemukan bahkan di hotel dan restoran mewah — lagi, karena tradisi Muslim. Tidak punya pilihan lain, penduduk setempat cenderung menjalani gaya hidup sehat dan menikmati olahraga, budaya, koleksi senjata, dan bepergian.
Olahraga itu sakral karena secara tradisional mereka melihat wilayah pegunungan sekitar sebagai tanah air para pejuang. Setiap pria di Chechnya pasti pernah mencoba seni bela diri setidaknya sekali dalam hidupnya. Warga setempat suka menonton olahraga dan ada sejumlah tempat olahraga besar baru-baru ini dibangun. Yang paling mengesankan adalah Arena Ahmat.
Jika Anda suka acara budaya, cobalah ke Teater Pusat dan masjid terbesar di wilayah ini: Masjid Akhmad Kadyrov, atau resminya Serdtse Chechni ("Jantung Chechnya"). Keduanya terletak di Grozny.
Anda akan menyukai Chechnya jika menggemari senjata. Pemimpin Chechnya Ramzan Kadyrov secara pribadi memantau pembangunan Universitas Spetsnaz Rusia, yang dikhususkan untuk pelatihan pasukan khusus. Ia terletak 33 km di luar Grozny, dekat kota Gudermes.
Beberapa bagian di pusat universitas sedang dalam perbaikan tetapi lapangan tembaknya dibuka untuk umum. Anda dapat menembak apa pun yang diinginkan, mulai dari pistol hingga senapan mesin berat dan peluncur granat. Setelah pembangunan selesai pada 2020, Anda akan bisa menembak di bawah air dan bahkan menjinakkan ranjau (jika Anda nekat).
Selain menembak dan meledakkan sesuatu, kami rekomendasikan Anda pergi mendaki. Jika Anda suka berkemah, berjalan melintasi hutan, dan mendaki gunung, Chechnya adalah tempat yang tepat. Mulailah di Grozny dan lakukan perjalanan ke segala arah yang Anda suka.
6) Makanan
Anda tidak akan menemukan babi sama sekali di sini. Itu sudah pasti.
Coba shashlik (sate raksasa) lokal dan kebab, terutama yang dengan daging kambing. Ada banyak kafe yang menyajikan masakan lokal dan setiap pengemudi taksi setempat akan membawa Anda ke manapun dalam waktu 20 menit maksimal — Grozny jauh lebih kecil dibandingkan Moskow.
7) Apa lagi yang harus Anda ketahui?
Tukarkan rupiah (atau mata uang apa pun yang Anda miliki) dengan rubel sebelum pergi ke sana — melakukan ini akan menghemat waktu karena Anda tidak perlu lagi repot mencari bank lokal di Chechnya.
Anda juga perlu uang tunai karena tidak akan bisa membayar dengan kartu kredit Anda (kecuali di restoran dan hotel mewah besar).
Anda juga disarankan menghindari percakapan dengan gadis-gadis lokal seperti yang mungkin Anda lakukan di kota besar lain. Di Chechnya aturannya berbeda, percayalah.
Tetapi saran utama kami untuk Anda adalah tetap berpikiran terbuka dan ramah. Chechnya benar-benar berbeda dari apa yang Anda lihat di TV atau cerita horor yang mungkin didengar dari teman-teman.
Seperti apa kehidupan perempuan Chechnya di tengah tradisi patriarki?
Ketika mengambil atau mengutip segala materi dari Russia Beyond, mohon masukkan tautan ke artikel asli.
Berlanggananlah
dengan newsletter kami!
Dapatkan cerita terbaik minggu ini langsung ke email Anda