Enam Cara Membuat Foto Instagram yang Menarik di Museum

Wisata
RUSSIA BEYOND
Lupakan semua jepretan membosankan yang biasa Anda lihat di Instagram. Ikutilah saran-saran berikut sebelum ke museum dan berkeasilah!

Kapan Anda harus membuat foto hitam putih? Bagaimana cara memilih angle terbaik? Bagaimana cara menonjolkan unsur atau aspek yang ingin dipamerkan? Bacalah ide-ide berikut dan dapatkan inspirasi untuk foto-foto Instagram Anda.

1. Bagikan Emosi

Dinosaurus di luar Museum Darwin adalah teman foto yang sempurna — ia bisa betul-betul mengalihkan fokus pengikut Instagram Anda dari satu-satunya orang yang berada dalam foto itu.

2. Perhatikan Latar Belakang

Berusahalah supaya latar belakang dan subjek foto tetap terpisah. Dalam foto di bawa ini, gading mamut terlihat seolah-olah tumbuh dari kepala perempuan itu. Tidak bagus!

Menurut Anda, apakah “baling-baling” seharusnya perlu ditambahkan ke dalam foto ini?

3. Balikkan Foto Terbalik

Gambar yang terbalik dapat membalikkan otak pengikut Instagram Anda (kami harap dalam makna yang positif)!

4. Jadilah Bagian dari Pameran

Jangan takut bertingkah konyol dan masuk ke dalam pameran — itu terlihat jauh lebih menarik daripada ketika objek-objek pameran hanya berfungsi sebagai latar belakang.

Di Museum Kosmonautika, cobalah kenakan pakaian antariksa dan masuk ke dalam kapsul daripada sekadar berpose di sebelahnya.

Sementara di Museum Mikhail Bulgakov, Anda dapat membuat foto-foto mistis di cermin kuno.

5. Bereksperimen dengan Warna

Filter sangat penting untuk foto. Cobalah untuk mengambil gambar hitam putih di tempat-tempat bersejarah untuk memberikan kesan atau efek tertentu.

Cahaya dan warna menggambarkan suasana hati tertentu pada foto. Bagaimana kesan Anda saat membandingkan kedua gambar yang diambil di Museum Pyotr Konchalovsky?

6. Hapus Objek yang Tak Perlu

Ketika terdapat banyak ruang besar dengan objek-objek pameran yang tak kalah besar, seperti di Museum Kosmonautika, subjek foto kemungkinan akan hilang bercampur dengan latar belakang. Singkirkan detail tambahan yang tak menambahkan makna apa pun pada gambar.

Artikel ini ditulis bersama agen perjalanan Mosgortur.

Koleksi Galeri Nasional Tretyakov sebagian besar terdiri dari lukisan-lukisan paling terkenal di Rusia pada abad ke-18, ke-19, dan ke-20. Kami memilih sejumlah mahakarya dari 15 seniman yang dikenal oleh hampir seluruh rakyat Rusia.