Veteran Angkatan Udara AS yang kini berprofesi sebagai pelukis, Sean Hampton, membagikan gambar pesawat tempur AS F-35 yang disamarkan menjadi pesawat tempur Rusia di akun Facebooknya. Menurutnya, desain itu ia buat berdasarkan permintaan tentara AS.
“Saya selalu membanggakan diri atas akurasi dan ketelitian saya terhadap detail. Inilah profil F-35 yang pernah saya buat (digambar bertahun-tahun yang lalu) ...,” bunyi potongan keterangan gambar yang dibagikan pada akun Facebook Sean Hamton Aviation Art, Selasa (8/9).
Lambang bintang merah berujung lima bahkan ditambahkan pada pesawat AS itu agar terlihat semirip mungkin dengan pesawat-pesawat tempur Rusia.
Penyamaran pesawat tempur AS sebagai pesawat tempur Rusia bertujuan untuk digunakan pada pelatihan di pangkalan udara Nelis di Nevada untuk memainkan peran sebagai pesawat musuh (sebagian besar terdiri dari pesawat-pesawat Rusia dan Tiongkok).