Pusat Manajemen Pertahanan Nasional Rusia merekam video yang menunjukkan dua pesawat pengintai asing mendekati perbatasan Rusia pada Selasa (8/9). Hal tersebut diketahui melalui sistem pengawasan ruang udara Rusia di atas Laut Baltik.
Demi mencegah pelanggaran perbatasan, sebuah pesawat tempur Su-27 dari pasukan pertahanan udara Armada Baltik segera dikirim untuk mengidentifikasi pesawat-pesawat asing tersebut.
Awak pesawat tempur Rusia menemukan bahwa kedua pesawat asing tersebut merupakan pesawat pengintai strategis RC-135 Angkatan Udara Amerika Serikat dan pesawat Golfstream Angkatan Udara Swedia.
Seteleh “mengusir” pesawat-pesawat asing tersebut, Su-27 langsung bertolak ke pangkalannya. Untunglah, pesawat AS dan Swedia belum melanggar perbatasan Rusia. Penerbangan Su-27 sendiri dilakukan sepenuhnya dengan mematuhi aturan penggunaan ruang udara.
Ketika mengambil atau mengutip segala materi dari Russia Beyond, mohon masukkan tautan ke artikel asli.
Berlanggananlah
dengan newsletter kami!
Dapatkan cerita terbaik minggu ini langsung ke email Anda