Presiden Putin bahkan pernah bepartisipasi dalam sebuah film edukasi, yang di situ ia menampilkan beberapa teknik bela diri.
Reuters / Vostock-PhotoSebuah program judo yang dirancang Presiden Rusia Vladimir Putin berjudul “The Art of Judo: From Game to Mastery”(Seni Judo: Dari Permainan hingga Penguasaan) ditampilkan oleh tim judo Rusia untuk Olimpiade dalam acara khusus pada Kamis lalu. Demikian informasi tersebut dilaporkan situs RBC, seperti yang dikutip The Moscow Times.
Buku program "Seni Judo" itu menjelaskan sejarah pendek dan pentingnya ilmu bela diri judo. Putin menulis panduan ini bersama rekannya dan para pakar judo lainnya, termasuk pengusaha dan Wakil Presiden Federasi Judo Rusia Arkady Rotenberg.
Buku ini didampingi oleh panduan 'Dari Permainan hingga Penguasaan' yang ditujukan bagi pelatih dan orang tua para atlet muda. Panduan tersebut berisi 90 kartu yang mengilustrasikan latihan dan teknik yang digunakan para pelatih judo.
Penerbit buku ini, yang sahamnya dimiliki rekan menulis Putin, Arkady Rotenberg, menyebutkan bahwa program ini hendak membentuk generasi baru warga Rusia yang sehat.
Sebanyak tujuh juta kopi program ini akan didistribusikan ke sekolah-sekolah judo Rusia dalam waktu dekat, demikian diberitakan The Moscow Times. Berdasarkan informasi yang dihimpun situs berita Lenta, terdapat sekitar 13 juta orang di Rusia yang mempelajari judo.
Vladimir Putin pertama kali berkontribusi pada pendidikan judo di tahun 1999, ketika ia membantu penulisan buku berjudul "Mari Belajar Judo Bersama Vladimir Putin”. Presiden Putin bahkan pernah bepartisipasi dalam sebuah film edukasi, yang di situ ia menampilkan beberapa teknik bela diri.
Judo adalah salah satu seni bela bela diri favorit Presiden Putin. Pada usia 14 tahun, Putin mulai berlatih sambo (seni bela diri asal Uni Soviet), sebelum akhinya beralih ke judo, yang terus ia latih hingga kini.
Sumber: RT / YouTube
Selama hidupnya, Putin telah memenangkan berbagai kompetisi judo di kampung halamannya, Leningrad (sekarang Sankt Peterburg), termasuk kejuaraan senior Leningrad, baik di cabang bela diri sambo maupun judo. Kini Putin juga menjabat sebagai ketua Dojo Yawara, dojo tempat ia berlatih saat muda dulu di Sankt Peterburg.
Tinggi: 170 cm, Berat: 77 kg
Usia: 63 tahun (7 Oktober 1952)
Guru: Anatoly Rahlin, Hatsuo Royama
Meskipun Putin bukanlah pemimpin dunia pertama yang berlatih judo, Putin adalah pemimpin pertama yang berlatih hingga tingkat lanjut. Saat ini, Putin memegang dan keenam dan terkenal dengan kemampuan Harai Goshi-nya. Putin meraih gelar "Master of Sports" (gelar olahraga di Uni Soviet dan Rusia) untuk seni bela diri judo pada tahun 1975 dan di tahun 1973 untuk bela diri sambo. Pada November 2014, sang presiden berhasil meraih dan kedelapan dan sekaligus sabuk hitam dalam aliran seni bela diri karate Kyokushin kaikan.
Hak cipta milik Rossiyskaya Gazeta.
Berlanggananlah
dengan newsletter kami!
Dapatkan cerita terbaik minggu ini langsung ke email Anda