Singgung Stereotip Perempuan Rusia, Film Sekuel ‘Sex and the City’ Diboikot Penonton

Discover Russia
YEKATERINA SINELSCHIKOVA
Sekuel film serial ‘Sex and the City’ telah membuat penonton Rusia di seluruh dunia naik pitam — HBO Max dianggap telah menerapkan standar ganda pada inklusivitas dan secara terang-terangan menampilkan kemunafikan. Kini, orang-orang memboikot tayangan tersebut, sementara petisi yang menuntut permintaan maaf telah dilayangkan.

Carrie Bradshaw, tokoh utama dalam film serial “Sex and the City”, yang kini berusia 55 tahun, tinggal di sebuah rumah mewah di bagian Manhattan yang paling makmur. Dia sekarang menjadi janda seorang jutawan. Dia memiliki tetangga baru di lantai bawah — “bahu yang satu terbuka, sementara lehernya dikalungi perhiasan cantik atau sesuatu yang istimewa” — mirip Carrie versi 1990-an. Dia berpesta fajar, mencium pria-pria tampan di balkon, mendengarkan musik sepanjang malam — sederhananya, sekali mendayung, dua tiga pulau terlampaui. Carrie tampaknya sangat tertarik, tetapi penasaran: Bagaimana perempuan muda itu punya cukup uang untuk membeli sebuah kondominium di Upper East Side (permukiman di borough [bentuk pemerintahan khusus yang memimpin lima bagian konstituen tetap dalam sebuah kota yang terkonsolidasi] Manhattan di New York City, antara Central Park dan Sungai East -red.) yang megah? Ia kemudian memutuskan untuk bertanya kepada teman makelarnya.

“Dia itu pelacur Rusia,” jawab si makelar. Ia mengatakan bahwa yang semacam itu (perempuan muda kelas atas dengan hunian mewah -red.) adalah “skenario tipikal” dengan real estat yang mahal — dan begitulah. Gara-gara sindiran itulah, Episode 8 film serial “And Just Like That …” menjadi berita utama.

Orang-orang Rusia yang tersinggung langsung menyerbu kolom komentar Instagram HBO yang mengumumkan episode baru film tersebut. Dengan tagar #metoorussia dan #metoorussian, para pengguna Instagram menuduh jaringan televisi tersebut telah bersikap intoleransi dan sekaligus menerapkan standar ganda. Marah, komunitas emigran Rusia yang tinggal di Amerika Serikat bahkan meluncurkan petisi di Change.org. Mereka menuntut permintaan maaf resmi HBO. Di sisi lain, jaringan televisi tersebut, menurut keterangan beberapa pengguna, malah sibuk menghapus komentar orang-orang meskipun, tampaknya, tidak cukup cepat.

Perempuan yang tersinggung

“Kami perempuan berbahasa Rusia yang tersinggung dan diremehkan … perempuan berbahasa Rusia adalah pekerja keras, terpelajar, dan cerdas. Pesan yang kalian siarkan sangat menyinggung, memalukan, dan tidak sopan! Mereka (para perempuan berbahasa Rusia) justru berupaya menyingkirkan stereotip yang menyesatkan ini. Mereka bekerja keras, belajar, dan menafkahi keluarga mereka, sementara kalian dengan enteng menyebut mereka pelacur pada salah satu acara kalian,” tulis juru bicara komunitas emigran.

Komentar orang-orang sebagian besar menyinggung soal “inklusi selektif”. Banyak yang berpendapat bahwa sekuel “Sex and the City” tersebut sebagai contoh brilian “kemandulan” baru. Sementara para penulis naskah berusaha keras supaya tidak menyinggung kelompok etnis tertentu, hal tersebut ternyata tak berlaku bagi orang Rusia. Kelihatannya, dalam konteks humor yang merendahkan, proyeksi semacam itu — bagi para penulis naskah — sah-sah saja. Bagaimanapun, orang-orang melihatnya sebagai sesuatu yang sangat munafik karena orang Rusia yang dimaksud adalah seorang perempuan.

“‘Toleransi’ busuk! Mereka berusaha mati-matian membela satu kelompok, tetapi tak peduli ketika menyinggung dan merendahkan (kelompok) yang lain,” tulis Petrova Sonya, pengguna Instagram.

“Dalam film serial yang berpura-pura menjadi feminis, toleran terhadap semua ras dan komunitas LGBT, kalian mengatakan bahwa seorang perempuan muda yang tinggal di apartemen yang baik pasti seorang pelacur dan mengaitkannya pada identitas kebangsaaan tertentu, kalian serius? Ini tahun 2022! Pikirkan tentang apa yang kalian katakan, kalian harus meminta maaf kepada orang Rusia!” tulis Sandra.

“Dasar tidak tahu malu! Kalian berjuang demi hak dan kebebasan perempuan di seluruh dunia dan pada saat yang sama menciptakan stereotip rasial yang menyakitkan tentang perempuan di Rusia,” komentar bogoslovskaya_k.

Yang jelas, banyak orang menyerukan agar acara tersebut diboikot, kecuali HBO Max menghapus episode tersebut sama sekali. Meski begitu, sejumlah orang memperhatikan bahwa komentar negatif tampaknya menurun. “Mereka benar-benar menyembunyikan semua komentar dengan tagar #metoorusia — sangat menjijikkan untuk raksasa (media) seperti HBO.”

Agenda baru?

Ini memang bukan kasus pertama dalam sebulan terakhir ketika perempuan Slavia dijadikan objek humor kontroversial dan analogi yang tak menyenangkan dalam industri hiburan Barat. Para penonton Netflix bahkan belum lupa dengan tayangan “Emily in Paris” belum lama ini. Dalam salah satu episodenya, Emily, sang tokoh utama, terlihat pergi berbelanja dengan seorang perempuan Ukraina yang mengutil. Ketika dia disarankan untuk mengembalikan barang-barang itu, dia menolak lantaran takut dideportasi.

Episode pada Desember 2021 ternyata menarik perhatian Menteri Kebudayaan Ukraina Oleksandr Tkachenko. Ia menyebut penggambaran Petra, perempuan Ukraina itu, sebagai “karikaturistik”. Bagaimanapun, Netflix menanggapi kritik tersebut dan mengatakan bahwa pihaknya berjanji akan bersikap lebih sensitif terhadap isu atau penggambaran semacam ini pada masa mendatang.

Penonton berbahasa Rusia percaya ada “agenda kebalikan” yang sengaja dimainkan di sini: “Amerika sudah kehabisan bahan candaan! Mereka hilangkan kata-kata ‘Meksiko’/‘Gay’/‘Afrika-Amerika’, dan tukar dengan ‘Rusia’ dan (lembaga) sensor akan membiarkannya tayang. Itu masalah utamanya.”

‘Lembaga kepekaan yang tersinggung’

Namun, ada juga orang-orang yang tidak mempermasalahkan tayangan tersebut dan percaya bahwa rasa tersinggung itu sendiri merupakan tanda dari zaman yang tengah kita jalani.

“Saya masih tidak dapat membayangkan bagaimana, semasa ‘South Park’, beberapa generasi yang kini telah dewasa masih merasa tersinggung pada hal-hal kecil,” tulis Peter Kozlov.

“Dasar bodoh! Apakah kalian ingat pada masa ketika tidak ada yang mengedipkan mata pada apa pun? Setiap film memiliki representasi karikatur atau penjahat Rusia dan kita semua menertawakannya,” kenang Voenny Mech, pengguna Instagram. “Mafia Rusia — oke. Pelacur Rusia — tidak baik,” tulis Mirzhan Dosymbaev.

Kolumnis Gazeta.ru Yuliya Melamed percaya bahwa “lembaga kepekaan yang tersinggung” akhirnya mencapai puncak absurditas. “Saya bermimpi suatu hari nanti para pelacur Rusia mulai merasa tersinggung. Mereka akan menulis surat protes ke PBB. Mulai mengepung kedutaan-kedutaan besar, bahkan menggelar konferensi pers.”

HBO Max belum bereaksi terhadap skandal tersebut dan episode tersebut masih tersedia di layanan streaming-nya.

Selanjutnya, film yang baru dirilis ini menggabungkan kehebatan film ‘Dunkirk’ dengan nuansa yang menegangkan dalam ‘The Revenant’. Bacalah selengkapnya!