Tidak berlebihan untuk mengatakan bahwa anak-anak di seluruh dunia membutuhkan kartun layaknya ikan yang membutuhkan air. Itulah sebabnya ketiga kartun animasi berikut ini, yang dibuat oleh rumah animasi Parovoz Studio — berbasis di Moskow — telah diterjemahkan ke dalam bahasa Inggris, Spanyol, dan Portugis. Tentu juga telah diadaptasi untuk para penonton di barat. "Be-Be-Bears", "Leo dan Tig" dan "Cutie Cubies" mendorong anak-anak untuk memiliki rasa ingin tahu, menggunakan kreativitas, menghargai persahabatan, dan mencoba aktivitas baru.
Kartun ini berkisah tentang sekelompok makhluk kecil yang menggemaskan, termasuk beruang coklat bernama Bucky, beruang kutub bernama Bjorn dan teman mereka bernama Littlefox yang suka memanggang kue untuk teman-temannya yang luar biasa. Mereka semua sangat berbeda!
Bucky adalah penemu yang tidak sabaran yang dapat membuat berbagai perangkat dengan tingkat kerumitan apa pun. Bjorn adalah seorang pemimpi, tenang, baik dan sedikit lambat. Sementara Littlefox, meskipun dia lebih muda dari kedua beruang itu, dia bisa bertindak bijaksana dan secara naluriah selalu menemukan jalan keluar dari masalah yang mereka hadapi. Animasi ini mengajarkan anak-anak pelajaran penting tentang persahabatan dan kebaikan. Menariknya, "Be-Be-Bears" mampu menunjukkan tokoh kartunnya dengan emosi asli yang dapat dengan mudah dipahami oleh anak-anak. Tokoh yang menarik dan ceria seperti Bucky dan Bjorn akan menyenangkan seluruh anggota keluarga Anda.
"Cutie Cubies" adalah animasi serial musik dengan sentuhan yang tidak biasa. Kartun animasi ini tentang petualangan empat 'Cubies' dari luar angkasa. Keanehan takdir membawa Merah, Hijau, Biru dan Kuning — nama tokoh kartun itu — terjebak di Bumi, planet asal manusia. Setelah mendarat di bumi, Merah berubah bentuk menjadi kelinci merah. Berseri-seri dengan optimisme, dia melihat dunia melalui kacamata berwarna mawar.
Secara alami, Hijau meniru dan membuat bentuk dirinya seperti rumput. Dia adalah bagian dari rumput tebal yang ramah lingkungan. Biru berubah menjadi akuarium yang diisi dengan ikan, sedangkan Kuning terlihat (dan berperilaku) seperti ayam. Keempatnya melakukan petualangan yang tak terlupakan bersama. Banyak hal yang menyenangkan terjadi setelah Cubies bertemu dengan seorang gadis bernama Lily dan seorang anak laki-laki bernama Brad. Di setiap episode, Lily dan Brad memberi tahu "tamu luar angkasa tak diundang" mereka tentang kehidupan sehari-hari mereka. Ketika Cubies akhirnya kembali ke planet asal mereka, mereka memanfaatkan pengalaman duniawi mereka dan mengubah apa yang ada di sekitar mereka. Mereka bahkan membangun resor ski dan taman air! Serial animasi 'Cutie Cubies' berisikan situasi menantang yang dihadapi anak-anak, seperti persaingan, berbagi, dan kepedulian.
Kartun animasi ini mengisahkan tentang Leo, macan tutul kecil yang suka penasaran, dan Tig, bayi harimau perut kuning. Mereka adalah sahabat terbaik yang hidupnya penuh dengan petualangan dan inspirasi.
Ada juga mentor bijak mereka Mapa Pandiga, seekor beruang hitam Himalaya yang tahu sejuta legenda, dan Kuba, babi hutan pendiam yang hanya berkata "oinks", yang tidak pernah menghalangi teman-temannya untuk mencoba memahaminya dengan baik. Leo dan Tig menghadapi tantangan besar, mengatasi ketakutan besar, dan membantu mereka yang berada dalam bahaya. Leo dan Tig bertujuan untuk menjadi kaya raya dan memenuhi mimpi mereka, membantu anak-anak kecil agar bisa berbelas kasih dan berjiwa bebas, untuk mengeksplorasi dan menyelidiki, menjadi petualang, bisa membantu orang lain dan tentu bangga akan siapa diri mereka.
Ketika mengambil atau mengutip segala materi dari Russia Beyond, mohon masukkan tautan ke artikel asli.
Berlanggananlah
dengan newsletter kami!
Dapatkan cerita terbaik minggu ini langsung ke email Anda