Pertarungan utama turnamen UFC 254 yang berlangsung di Abu Dhabi kemarin, diakhiri dengan kemenangan Khabib berkat teknik rear-naked chokehold pada babak kedua.
Setelah mengalahkan petarung asal Amerika itu, Khabib mengumumkan bahwa dia telah menyelesaikan pertarungan terakhir dalam karier profesionalnya di UFC.
“Tuhan menganugerahi saya segalanya. Orang-orang ini (pendukungnya -red.) bersama saya. Hari ini adalah pertarungan terakhir saya,” kata Nurmagomedov setelah pertarungan. Ia menambahkan bahwa dia tidak akan bertarung tanpa ayahnya, yang meninggal karena komplikasi COVID-19 tahun ini.
Dia berterima kasih kepada seluruh penggemar Rusianya dan mengingatkan mereka supaya menjaga orang tua mereka.
“Sekarang, saya cuma punya satu orang tua — ibu saya. Saya ingin mencurahkan lebih banyak waktu untuknya,” kata Khabib.
Nurmagomedov (32) yang telah meraih 29 kemenangan dalam seni bela diri campuran — 13 di antaranya di UFC — meminta manajemen UFC menempatkannya di tempat pertama dalam peringkat baru petarung top yang akan dirilis pada Selasa. Ia mengatakan, “Saya pantas mendapatkannya (status tersebut -red.).
“Satu-satunya hal yang ingin saya minta kepada manajemen UFC: menempatkan saya minggu depan pada peringkat pertama,” kata Nurmagomedov, “aku pantas mendapatkannya.”
Khabib Nurmagomedov kini berada di posisi kedua dalam peringkat petarung top UFC.