Serupa, tetapi Tak Sama: Kata-Kata Indonesia yang Terdengar Aneh bagi Telinga Orang Rusia

Pixabay
Saat mempelajari bahasa asing, kerap kali kita menemukan kata-kata yang terdengar aneh atau lucu karena bisa jadi maknanya berbeda jauh dalam bahasa ibu kita. Russia Beyond mengumpulkan daftar kata Indonesia yang hampir pasti membuat orang Rusia terkejut atau tertawa saat pertama kali mendengarnya.

1. Suka

Menurut KBBI, suka berarti berkeadaan senang. Namun, kata ini hampir pasti membuat seluruh orang Rusia yang mempelajari bahasa Indonesia tertawa. Dalam bahasa Rusia, “сука” (dibaca ‘suka’) berarti anjing betina. Namun, kata ini kemudian menjadi kata slang yang berarti perempuan jalang atau pelacur. Sekarang, Anda tentu bisa membayangkan reaksi orang Rusia saat menemukan tepung atau bumbu masakan bermerek Mama Suka.

2. Ya, Ibu

Tentu saja, ini bentuk respons yang sangat sopan dalam bahasa Indonesia. Namun, bagi orang Rusia yang mempelajari bahasa Indonesia, ungkapan ini bisa terdengar aneh. Dalam bahasa Rusia, “я е*у” (dibaca ‘ya ibu’) adalah ungkapan kasar yang berarti “saya tidak tahu”, yang dalam bahasa Inggris kira-kira sama dengan. Ungkapan itu sendiri berasal dari kata kerja yang artinya kira-kira sama dengan to fuck dalam bahasa Inggris.

3. Sosok

Sosok berarti bentuk wujud atau rupa. Ini mungkin bukan kata yang cukup umum diucapkan sehari-hari, tapi ketika orang Rusia mengetahui kata ini, mungkin ia akan tertawa. Dalam bahasa Rusia, “сосок” (dibaca ‘sasok’) berarti puting susu (bagian pada ujung payudara). Bagi orang Rusia yang belum terbiasa dengan bahasa Indonesia, kemungkinan besar ia akan menyebutkan kata “sosok” seperti pelafalan dalam bahasa Rusia.

4. Kaki dan Kakak

Dalam bahasa Rusia, baik “каки” (dibaca ‘kaki’) maupun “ка-ка” (dibaca ‘kaka’) sama-sama berarti tahi atau kotoran. Jadi, saat pertama kali mendengar kata “kaki” dan “kakak” dalam bahasa Indonesia, kedua kata ini tentu cukup menggelikan bagi orang Rusia.

5. Nah

Ini merupakan kata seru untuk menyudahi (menukas, menyimpulkan, dan sebagainya) perkataan atau jalan pikiran. Kata ini hampir selalu digunakan dalam percakapan sehari-hari di Indonesia. Namun bagi orang Rusia, kata ini terdengar lucu karena “н*х” (dibaca ‘nakh’) adalah kata slang Rusia yang berarti fuck off dalam bahasa Inggris.

6. Suci

Selain berarti bersih atau murni, kata “suci” juga banyak dipakai sebagai nama perempuan di Indonesia. Namun, jika Anda bernama Suci dan hendak memperkenalkan diri kepada orang Rusia, bersiap-siaplah untuk melihat ekspresi terkejut pada wajah mereka. Kenapa? Karena “сучий” (dibaca ‘suchiy’) dalam bahasa Rusia adalah bentuk kepunyaan untuk perempuan jalang atau pelacur. Misalnya, frasa сучий потрох (suchiy potrokh) bisa dipadankan dengan ungkapan son of a bitch dalam bahasa Inggris, yaitu orang yang menjengkelkan dan kurang ajar.

7. Sri

Sri adalah dewi pertanian, dewi padi dan sawah, serta dewi kesuburan dalam kepercayaan kuno masyarakat Jawa. Nama Sri pun masih cukup populer dipakai untuk menamai anak-anak perempuan, khususnya di Pulau Jawa. Namun, sama seperti kasus di atas, jika Anda bernama Sri, jangan heran saat melihat reaksi orang Rusia yang berkenalan dengan Anda. Kata “сри” (dibaca ‘sri’) dalam bahasa Rusia adalah bentuk imperatif dari kata kerja срать (dibaca srat) yang berarti “buanglah air besar”.

8. Gado-Gado

Siapa yang tak suka gado-gado? Makanan yang dibuat dari sayur-sayuran, kentang, tempe, tahu, telur rebus dengan bumbu sambal kacang ini sungguh hidangan yang menggiurkan. Namun, saat Anda menawari teman Rusia Anda yang baru pertama kali datang ke Indonesia, ia mungkin akan berpikir dua kali. Kenapa? Kata “gado” terdengar seperti “гадость” (dibaca ‘gadast’) yang berarti tanah, kotoran, atau sesuatu yang sangat tidak enak.

9. Kamar

Saat turis Rusia berlibur ke Indonesia dan menuju hotel atau tempat-tempat penginapan, mereka kemungkinan akan bingung ketika mendengar kata “kamar”. Dalam bahasa Rusia, “комар” (dibaca ‘kamar’) berarti nyamuk.

10. Kuda

Hewan jinak yang dianggap telah berperanan penting dalam kehidupan manusia selama ribuan tahun ini memiliki makna yang benar-benar berbeda dalam bahasa Rusia. “Куда” (dibaca ‘kuda’) berarti “ke mana”.

11. Pipi

Hampir mirip seperti kasus “kaki” dan “kakak”, kata “pipi” terdengar sama seperti “пи-пи’ (dibaca ‘pipi’) yang berarti “pipis”. Jadi, Anda bisa membayangkan reaksi orang Rusia saat mengetahui makna kata itu dalam bahasa Indonesia.

12. Kuku

Ingatkah Anda dengan serial drama komedi musikal Glee? Jika Anda peggemar serial televisi yang tayang selama lebih dari 120 episode itu, Anda tentu ingat dengan gestur jari yang membentuk huruf L pada logo Glee. Gestur itu sebetulnya bermakna “pecundang” (dari kata loser). Dalam bahasa Rusia, gestur semacam ini disebut “ку-ку” (dibaca ‘kuku’).

13. Dadah

Ini adalah kata yang biasa digunakan orang Indonesia saat hendak mengucapkan sampai jumpa atau selamat tinggal. Bagi orang Rusia, kata “dadah” terdengar seperti “да, да” (dibaca ‘da, da’) yang berarti ya, ya.

14. Belok

Kata “belok” (berkelok) juga terdengar aneh bagi orang Rusia. Kata “белок” (dibaca ‘bilok’) berarti “protein”. Jadi, ketika turis Rusia ke Indonesia, naik taksi, dan si sopir kemudian bertanya, “Belok ke mana?” — ia tentu akan penasaran apakah pertanyaan si sopir berhubungan dengan protein.

15. Tanya

Malu bertanya, sesat di jalan. Begitulah kata peribahasa Indonesia. Namun dalam bahasa Rusia, “tanya” adalah salah satu nama yang paling banyak dipakai untuk anak perempuan. Jika Anda punya seorang teman perempuan dari Rusia bernama Tatiana, Anda bisa memanggilnya “Tanya” sebagai bentuk panggilan akrab.

16. Kereta

Dalam bahasa Indonesia, kereta adalah kendaraan beroda dua atau empat (biasanya ditarik oleh kuda). Namun, kata itu telah mengalami pergesaran makna sehingga ketika orang-orang bicara tentang “kereta” kata itu tak selalu berarti kendaraan yang ditarik kuda, melainkan kereta api. Dalam bahasa Rusia, “карета” (dibaca ‘kareta’) juga berarti kereta, tapi kereta kuda, bukan kereta api.

17. Zina

Zina dianggap sebagai perbuatan yang buruk. Namun, jangan heran jika Anda bertemu perempuan Rusia bernama Zina. Ini bukan berarti dia suka berzina. Zina adalah panggilan akrab untuk Zinaida. Nama ini berasal dari bahasa Yunani dan mengacu pada Zeus, sang dewa petir.

18. Dimas dan Wawan

Mungkin Anda tak akan menyangka bahwa nama Dimas dan Wawan sebetulnya juga nama orang Rusia. Димас (dibaca ‘dimas’) adalah panggilan akrab untuk Dmitry, sedangkan Вован (dibaca ‘vavan’) adalah panggilan untuk Vladimir. Namun, kedua nama ini memiliki kesan yang kurang baik bagi masyarakat Rusia pada umumnya. Biasanya, orang-orang yang dipanggil ‘Dimas’ atau ‘Vavan’ di Rusia identik dengan orang-orang gopnik, yaitu istilah slang untuk orang dengan status sosial rendah, tidak berpendidikan, tidak bermoral, dan sering dianggap sebagai penjahat kelas teri. Di Rusia, panggilan umum untuk Dmitry adalah Dima, sedangkan Vladimir biasa dipanggil Vova.

19. Perut

Bagian tubuh di bawah rongga dada ini juga isa terdengar lucu bagi orang Rusia. Dalam bahasa Rusia, “пруд” (dibaca ‘prud’) berarti kolam atau danau buatan.

20. Ikal dan Ikat

Dalam bahasa Rusia, “ikal” berarti rambut yang berkeluk-keluk atau mengombak, sedangkan “ikat” adalah tali (benang, kain, dsb.) untuk mengebat (menyatukan, memberkas, atau menggabungkan). Dalam bahasa Rusia, “икал” (dibaca ‘ikal’) adalah bentuk lampau dari kata kerja икать (dibaca ‘ikat’) yang berarti cegukan. Tentu Anda ingat dengan salah satu lagu dalam serial animasi Masha and the Bear yang berjudul “Lagu Cegukan” (Pesenka-ikalka), 'kan?

Bicara soal Masha and the Bear, jangan lewatkan sebelas episode pilihan Russia Beyond yang sayang Anda lewatkan!

Ketika mengambil atau mengutip segala materi dari Russia Beyond, mohon masukkan tautan ke artikel asli.

Baca selanjutnya

Situs ini menggunakan kuki. Klik di sini untuk mempelajari lebih lanjut.

Terima kuki