Sesuai dengan standar internasional dan Rusia, sebuah “kolam” khusus dengan panjang lebih dari 70 meter dan lebar lebih dari 20 meter dibuat di di tengah-tengah landasan pacu.
Hasil pengujian menunjukkan, kemampuan pesawat melintasi landasan yang basah dalam berbagai kecepatan dengan pengoperasian mesin utama dan mesin tambahan yang mulus, serta sistem dan peralatan lain dalam pesawat dinyatakan sukses.
Selain itu, pengujian tersebut menunjukkan bahwa pesawat MC-21-300 bergerak dengan stabil dan mempertahankan kemampuan kemudi di landasan pacu yang tergenang air.
Tes tersebut dijalankan dalam program sertifikasi pesawat penumpang MC-21-300.