Niat Memasak, Peserta Wamil Malah Bakar Kendaraan Militer Seharga 6,6 Miliar Rupiah

Tekno&Sains
RUSSIA BEYOND
Seorang peserta wajib militer mencoba memanaskan kembali beberapa kaleng makanan, tapi entah bagaimana ia justru menghancurkan sebuah kendaraan lapis baja. Alhasil, ia harus menjalani hukuman bertugas selama enam bulan di batalion tata tertib.

Baru-baru ini, sebuah video dengan seorang tentara Rusia yang tampak kehabisan kata-kata muncul di YouTube. Dalam rekaman itu, ia dengan gugup berbicara dengan sekelompok pria lain (kemungkinan rekan perwiranya) yang wajahnya tak ditunjukkan. Tampaknya, mereka tidak terlalu senang, dan itu cukup beralasan.

Seorang peserta wajib militer bernama Semyon Merezhnikov tak sengaja membakar habis sebuah pengangkut personel lapis baja (APC) setelah mencoba memanaskan kaleng makanan dengan tembakan.

Berikut isi percakapan mereka dalam video itu (diterjemahkan dari bahasa Rusia yang sangat kasar):

— Sekarang lihat saya, ****! Bagaimana hal **** itu terjadi? Coba kamu jelaskan ****!
— Saya mencoba memanaskan kembali beberapa makanan ....
— Di mana kamu mencoba memanaskannya ****?
— Di sini ... saya cuma mencoba membakar rumput.

Dalam video itu, terdengar pula orang-orang berteriak, sementara yang lainnya bersumpah serapah. Namun, hal itu tidak mengubah apa pun. APC seharga 500 ribu dolar AS (sekitar 6,6 miliar rupiah) itu hangus terbakar di kejauhan. Tak dipungkiri, ini pasti makanan termahal yang pernah “disantap” Merezhnikov.

Meskipun video tersebut baru muncul di YouTube, insiden tersebut sebetulnya terjadi pada Mei 2017 lalu. Pada September 2017, pengadilan militer menjatuhkan hukuman pada Merezhnikov. Ia harus bertugas selama enam bulan di batalion tata tertib.

Jika Anda berpikir bahwa itu adalah satu-satunya kecelakaan yang melibatkan kendaraan militer Rusia yang jadi pembicaraan bulan ini, Anda salah. Simak cerita seorang pria mabuk yang mencuri sebuah APC hanya untuk mendapatkan sebotol anggur.