Seperti Apa Perayaan Hari Buruh Era Uni Soviet? (FOTO)

Discover Russia
RUSSIA BEYOND
Setiap 1 Mei selalu menjadi hari libur musim semi utama di Uni Soviet. Buruh dan pekerja dari berbagai bidang merayakan hari itu dengan parade, demonstrasi, dan nyanyian. Berikut ini adalah beberapa foto bagaimana Hari Buruh dirayakan sepanjang sejarah Soviet.

Demonstrasi Hari Buruh diadakan di Rusia bahkan sejak zaman Tsar. Namun, setelah Revolusi, para pekerja menjadi kelas “penguasa” dan pawai menjadi lebih resmi. Pada 1920-an, Hari Buruh (juga disebut 'Hari Internasional') menjadi hari libur nasional.

Poster itu mengatakan: "Maju untuk memperjuangkan garis umum partai!" (Garis umumnya adalah kolektivisasi dan industrialisasi), 1935.

Setiap 1 Mei, warga Soviet biasanya akan melihat parade para pekerja besar-besaran dari berbagai profesi pekerjaan dan tentu beserta perwakilan militer. Parade paling mengesankan dan besar biasanya mengambil bagian di Lapangan Merah Moskow, misalnya pada 1940.

Musisi, pemadam kebakaran, atlet — prosesi panjang pekerja merayakan Hari Buruh di tahun 1950-an.

Para perempuan berbaris dengan bunga dan bendera selama parade Hari Buruh di dekat gedung Duma, tahun 1950.

Foto berikut ini adalah momen ketika pekerja pabrik yang menggunakan karakter 'Star Wars' berbaris untuk parade, tahun 1963.

Prosesi parade yang mengesankan dimulai dari Museum Sejarah, melewati Mausoleum Lenin menuju ke Katedral St. Basil, tahun 1967.

Parade pemadam kebakaran, 1970-an.

Momen demonstrasi dengan potret Karl Marx, serta Vladimir Lenin dan para pemimpin Soviet lainnya pada 1971.

Tradisi parade Hari Kemenangan tahunan yang besar pada 9 Mei muncul di Uni Soviet hanya pada 1980-an. Sebelum itu, mereka diatur hanya untuk Yobel Kemenangan besar. Akan tetapi, orang-orang militer biasanya berbaris pada Hari Buruh, 1973.

Anak-anak juga mengambil bagian dalam parade dan itu dianggap sebagai suatu kehormatan yang luar biasa, 1973.

Untuk mengesankan publik dan penonton TV, orang-orang membuat sosok yang luar biasa dengan tubuh mereka dan berlatih selama berminggu-minggu sebelumnya untuk mencapai sinkroni yang sempurna, 1975.

Para pemimpin Partai Komunis, komandan utama tentara dan pejabat terpenting lainnya selalu menghadiri pawai, menonton dari tribun Mausoleum, 1975.

“Komunisme akan menang”: Pawai-pawai selalu memiliki muatan dan makna ideologis yang kuat, 1976.

Parade pengendara sepeda motor, 1970-an.

Orang-orang berbaris membentuk formasi '1 Mei' dengan tubuh mereka, 1977.

Sebuah parade besar-besaran disambut oleh potret Leonid Brezhnev, tahun 1982.

Selanjutnya, bagaimana masyarakat Soviet merayakan Hari Perempuan Internasional? Simak selengkapnya.

Pembaca yang budiman,

Situs web dan akun media sosial kami terancam dibatasi atau diblokir lantaran perkembangan situasi saat ini. Karena itu, untuk mengikuti konten terbaru kami, lakukanlah langkah-langkah berikut: