Pasangan kawin campur Indonesia-Rusia, Panca dan Alyona.
Rommy PujiantoSiapa pun yang menikah dengan warga negara (WN) Rusia berhak mendapatkan paspor Rusia dengan proses yang lebih sederhana.
Secara umum, usia pernikahan seorang warga negara asing (WNA) dengan orang Rusia harus mencapai tiga tahun untuk bisa mengajukan permohonan menjadi WN Rusia. Selain itu, ada beberapa persyaratan tambahan yang harus dipatuhi oleh pasangan tersebut.
“Pada saat melamar kewarganegaraan Rusia, pasangan harus tinggal secara permanen di Rusia dan telah menikah selama tiga tahun. Penting untuk diperhatikan, kediaman di Rusia dianggap permanen jika yang bersangkutan tidak meninggalkan Rusia lebih dari tiga bulan dalam satu tahun. Artinya, dalam setahun, WNA yang menikah dengan WN Rusia harus tinggal di Rusia setidaknya selama 9 bulan dan 1 hari atau lebih,” jelas Yekaterina Osipova, Direktur Klinik Hukum Universitas Federal Baltik Immanuel Kant .
Selain itu, aturan tertentu juga harus diperhatikan dalam pernikahan antara WN Rusia dan WNA yang terdaftar di luar negeri. Dalam hal ini, "pernikahan harus didaftarkan di kantor pendaftaran lokal di Rusia atau di salah satu konsulat Federasi Rusia di luar negeri dalam waktu satu bulan sejak tanggal pendaftaran pernikahan di wilayah negara tempat pernikahan dilakukan", ujar Osipova.
Prosedur pendaftaran ini bertujuan untuk mengesahkan keabsahan pernikahan antara WNA dan WN Rusia di wilayah Rusia. Namun, hal ini akan dianulir jika ditemukan fakta bahwa sang pasangan memiliki istri atau suami lebih dari satu, pertalian darah, atau ketidakmampuan mental.
Jika semua kondisi di atas terpenuhi, barulah pasangan asing dari WN Rusia dapat mengajukan permohonan kewarganegaraan Rusia dengan proses yang lebih sederhana.
Ketika mengambil atau mengutip segala materi dari Russia Beyond, mohon masukkan tautan ke artikel asli.
Berlanggananlah
dengan newsletter kami!
Dapatkan cerita terbaik minggu ini langsung ke email Anda