Lima Film Dokumenter Menakjubkan tentang Rusia

RTD Documentary Channel
Mulai dari langkah demi langkah menjadi kosmonaut, cara memelihara serigala hingga penyelam es, film-film dokumenter RT Documentary (RTD) ini akan mengungkapkan Rusia yang berbeda kepada Anda. Semua film dalam bahasa Inggris dan tak akan memakan waktu Anda lebih lebih dari 30 menit!

1. To Be a Cosmonaut. Kandidat kosmonaut Rusia menunjukkan apa yang diperlukan untuk mengarungi bintang-bintang

Banyak orang bermimpi untuk bisa pergi ke luar angkasa suatu hari, tetapi hanya sedikit yang benar-benar berani melakukan sesuatu untuk mewujudkannya. Film dokumenter ini mengikuti tiga orang Rusia, yaitu Irina, Konstantin dan Andrey, yang termasuk di antara 420 pelamar yang berpartisipasi dalam kampanye rekrutmen 2017 oleh badan antariksa negara Rusia, Roscosmos

Mereka semua berasal dari latar belakang yang berbeda. Irina adalah seorang dokter, atlet, pendaki gunung, dan pelancong. Konstantin bekerja sebagai konsultan bisnis, tetapi mempelajari penerbangan agar memenuhi syarat. Andrey, insinyur penerbangan, adalah pria berkeluarga, yang mencurahkan hampir seluruh waktu luangnya untuk pelatihan fisik dan belajar matematika. Bagaimana mereka mempersiapkan diri untuk proses seleksi yang ketat dan seberapa sulit sebenarnya untuk meraih bintang-bintang? 

2. Ivan and the Wolf. Seekor serigala peliharaan di flat kota: kekejaman atau obsesi liar?

Apakah binatang buas mungkin dijinakkan? Dalam film dokumenter RTD ini, Ivan dari Volgograd membagikan kisahnya tentang mengadopsi anak serigala kecil hampir dua tahun yang lalu. Ketika dia ingat, binatang itu ditemukan oleh para pemburu Rusia dan tanpa ragu dia setuju untuk membawanya pulang untuk menyelamatkannya dari kematian.

Serigala yang kemudian dinamai "Sery" (abu-abu) itu menjadi bagian dari keluarganya dan tinggal serumah bersama Ivan, putrinya Sasha, dan dua ekor anjing. Hewan itu tumbuh dengan cepat dan menjadi terlalu besar untuk sebuah apartemen satu kamar sederhana, di mana mereka semua tinggal. Oleh karena itu Ivan berkeinginan membeli rumah yang luas di pedesaan di mana hewan peliharaannya dapat berkeliaran dengan bebas. Namun, apa yang diperlukan untuk mensosialisasikan serigala, dan seberapa amankah mereka semua menjalani hidup di bawah satu atap?

3. Freeze Divers. Menyelam bebas di bawah es, upaya rekor dunia penyelam bebas Rusia yang berani

Terjun ke air dalam hanya dengan satu tarikan nafas, sambil mengatasi tekanan yang kuat dan berjuang untuk tetap tenang, tidak diragukan lagi, menyelam bebas atau freediving bukanlah olahraga untuk orang berjantung lemah. Namun, beberapa orang berani menantang diri mereka lebih jauh lagi dengan melakukannya dalam suhu dingin. Seorang penyelam bebas yang berpengalaman dan peraih medali Kejuaraan Dunia Freediving Andrey Matveenko tidak pernah menyelam di air dingin sebelumnya, tetapi ia siap untuk melakukannya dan mencetak rekor dunia baru.

Rekor penyelaman terbaiknya adalah 108 meter di lautan yang hangat dan ia menargetkan untuk mengalahkan rekor 75 meter di perairan es, didampingi oleh rekan pelatihannya Tatyana Zemskikh. Akankah dia berhasil mencapai tujuannya meski hanya berlatih selama lima hari di Laut Putih?

4. Baikal Babushka. Nyanyian Kehidupan. Lyubov Morekhodova, Nenek Siberia yang berseluncur es dan menjadi viral!

Sulit untuk menyebut Lyubov Morekhodova yang berusia 78 tahun sebagai wanita tua biasa karena nyatanya ia hidup tidak seperti biasanya. Dia tinggal di Danau Baikal , memotong kayu, memelihara sapi, dan secara teratur berseluncur di es dengan sepasang sepatu seluncur yang dibuat oleh ayahnya beberapa dekade yang lalu. Tahun lalu, videonya yang sedang meluncur di danau menggemparkan jagat maya. Sejak itu dia sudah terbiasa dengan perhatian media. 

Dalam film dokumenter ini, wanita Rusia yang cerewet itu menceritakan kisah hidupnya di salah satu tempat paling indah di Bumi, termasuk pekerjaan dan ritual sehari-harinya, serta apa yang membuatnya terus berjalan selama ini.

 5. Big Sister. Gadis Rusia menjadi ibu dari 6 saudara kandung

Pada usia 19 tahun, Kristina dihadapkan dengan keputusan yang mengubah hidupnya. Setelah kedua orang tuanya meninggal dalam waktu yang hanya terpaut setahun satu sama lain, keenam saudara kandungnya terancam dibawa ke panti asuhan. Kristina bertekad untuk menjaga keutuhan keluarganya. Dia keluar dari perguruan tinggi, pindah kembali ke desa asal mereka Elizavetopolka dan menjadi wali sah bagi adik-adiknya. 

Tinggal di sebuah desa kecil di wilayah Chelyabinsk, Kristina dan adik-adiknya mengelola pertanian mereka sendiri. Mereka memiliki hewan ternak, anjing, kucing, dan bahkan dua hamster, yang semuanya membutuhkan perawatan. Semua anak pergi ke sekolah, kecuali Kristina. Sepulang sekolah mereka membantu kakak perempuan mereka dan berbagi banyak tugas harian di sekitar rumah. Apakah Kristina berhasil mengatasi tantangan yang begitu kompleks? Anda dapat mencari tahu sendiri dengan menonton film di atas.

Seorang warga Soviet menyelamatkan jutaan nyawa orang Amerika, sementara yang lainnya harus menemukan kembali jati diri mereka sendiri setelah kehilangan negara. Keragaman karakter yang digambarkan dalam lima film ini sangat mencengangkan, dan inilah hal-hal yang diperlukan seseorang untuk lebih memahami Rusia dan orang-orangnya.

Ketika mengambil atau mengutip segala materi dari Russia Beyond, mohon masukkan tautan ke artikel asli.

Baca selanjutnya

Situs ini menggunakan kuki. Klik di sini untuk mempelajari lebih lanjut.

Terima kuki