Salah satu episode serial animasi Rusia “Masha and the Bear” yang berjudul “Recipe for Disaster” (Resep Bencana) menjadi video animasi paling banyak ditonton di YouTube dan masuk ke dalam Buku Rekor Guinness. Demikian kabar tersebut dikonfirmasi Animaccord, rumah produksi animasi tersebut, kepada TASS, Jumat (18/1) lalu.
“Episode ini berhasil masuk Buku Rekor Guinness sebagai video animasi yang paling banyak ditonton di YouTube. Episode ini telah ditonton lebih dari 3,3 miliar kali dan terbukti menjadi satu-satunya video animasi di dunia yang masuk ke dalam daftar lima video paling banyak ditonton dalam sejarah YouTube,” kata Animaccord.
Januari 2019 menandai sepuluh tahun sejak episode pertama serial “Masha and the Bear” dirilis. Perusahaan animasi tersebut menyebutkan, episode baru “Masha and the Bear” yang berjudul “All The World's A Stage” (Seluruh Dunia Adalah Panggung Sandiwara) tayang perdana pada 25 Januari.
“Masha and the Bear” adalah serial animasi yang paling banyak ditonton di dunia. Pada Maret 2017, salah satu episode serial itu ditonton sebanyak dua miliar kali di YouTube, membuatnya masuk ke dalam daftar lima video YouTube yang paling banyak ditonton.
Saluran YouTube berbahasa Inggris “Masha and the Bear” memiliki lebih dari empat juta pelanggan, sementara saluran berbahasa Rusia memiliki sekitar 18 juta pelanggan.
Bagaimana ‘Masha and the Bear' diciptakan, dan siapa saja orang-orang di balik serial animasi asal Rusia yang sangat populer ini? Cari tahu selengkapnya!
Ketika mengambil atau mengutip segala materi dari Russia Beyond, mohon masukkan tautan ke artikel asli.
Berlanggananlah
dengan newsletter kami!
Dapatkan cerita terbaik minggu ini langsung ke email Anda