Suhu Capai -50 Derajat Celsius, Anak-Anak di Pedesaan Siberia Tetap Bersekolah

Discover Russia
RUSSIA BEYOND
Anak-anak di desa Oymyakon, Siberia tetap belajar meski dingin hingga menusuk tulang.

Beberapa sekolah di Barat tutup ketika suhu terlalu dingin, jadi kita harus mengasihani anak-anak yang tinggal di desa Oymyakon di Yakutia, Siberia. Daerah ini adalah pemukiman permanen terdingin di dunia dan anak-anak tetap masuk sekolah ketika suhu mencapai -50° Celsius (rata-rata di bulan Januari). Pada Kamis (23/11), suhu di sana mencapai angka tersebut.

Menurut situs web berita lokal Ykt.ru, suhu -50 derajat Celsius bahkan bukan yang terdingin. Temperatur terendah di sana pernah mencapai -71 derajat Celsius!

Sekitar 500 orang tinggal di pemukiman yang disebut sebagai “Puncak Kedinginan” ini. Pemerintah setempat mengatakan, sekolah baru ditutup ketika suhu -52 derajat Celsius.

Di ibu kota Republik Sakha, Yakutsk, sekolah ditutup saat suhu -50 derajat Celsius. Jadi, ketika Anda harus datang ke sekolah saat ada hujan badai, tidak usah protes!