Mengapa Kaum Feminis Masa Kini akan Membenci Karya Lermontov 'A Hero of Our Time'?

OLIVER BENNET
Sastrawan ini tidak diperlakukan dengan baik pada abad ke-19, dan bahkan tsar menganggapnya 'hina.' Kini, para audiens kontemporer semakin merasa ia menjijikkan.

Karya Mikhail Lermontov tahun 1840, A Hero Of Our Time, adalah salah satu novel Rusia yang paling penting dan berpengaruh. Novel ini terdiri dari lima bagian, masing-masing berputar di sekitar karakter Pechorin, yang sering dilihat sebagai keturunan sastrawi Eugene Onegin dan Byron. Ia adalah salah satu karakter paling ambigu dalam literatur dunia. Ia berbohong, menipu dan memanipulasi caranya untuk mendapatkan apa yang diinginkannya, dan kemudian tidak yakin apakah ia menginginkannya.

Perempuan lebih sering menjadi korban dari manipulasinya, atau menjadi hadiah setengah-diinginkan untuk dimenangkan. Ia dengan santai menyampaian pernyataan misoginis: "Welas asih - emosi yang membuat wanita menyerah begitu mudah," "Tidak ada yang lebih paradoks daripada pikiran perempuan;" dan "Perempuan hanya mencintai laki-laki yang tidak mereka kenal."

Ketika ia pertama kali melihat Putri Mary, ia hanya berkomentar tentang penampilannya. Tentu saja, ini bukan manusia modern yang tercerahkan. Tapi apa pendapat pembaca modern mengenai perilakunya terhadap Putri Mary? Akankah kita melihatnya sekarang sebagai sikap kasar?

'Merusak' pikiran seorang wanita

Novel di bagian 'Putri Mary' menunjukkan Pechorin yang bosan dan gelisah di kota spa yang menjemukan. Untuk menghibur diri, ia mulai mengejar sang Putri. Salah satu taktiknya di sini kini dikenal sebagai ‘meniadakan.’ Ini adalah saat seseorang akan mengatakan sesuatu yang meremehkan seorang wanita untuk meningkatkan kebutuhannya akan validasi dari sang manipulator. Setelah Putri Mary membawakan sebuah lagu di pesta teh, saat orang-orang lain memancarkan pujian, Pechorin dengan sengaja mengatakan "sesuatu yang agak sembrono kepadanya terkait suaranya." Ini membuat Mary "meringis" dan kemudian membungkuk "sinis." Pechorin bahkan melangkah lebih jauh dengan mengatakan bahwa ia menyukai musiknya karena membantunya untuk tidur.

Episode ini muncul setelah Pechorin memberitahu sang putri bahwa ia sebenarnya sangat tertarik padanya. Ia secara sadar mendestabilisasi pikirannya. Sebagai kritikus feminis, Jacqueline Rose mengatakan, "tujuan pelecehan ... tidak hanya untuk mengontrol tubuh wanita tetapi juga untuk menyerang pikiran mereka ... itu membawa perintah yang lebih menyeramkan dan menyedihkan: 'Anda akan memikirkan saya'."

Mungkin ini tidak begitu jahat. Mary tertarik terhadap Pechorin. Ini bisa dilihat sebagai godaan terus terang. Tapi Pechorin melangkah lebih jauh. Setelah bermain game psikologis dengannya pada malam hari di sebuah pesta, ia menemukan dirinya sendiri dengan Mary, dan "Saya dengan cepat menekan tangan kecilnya ke bibir saya." Ini bukan keputusan mendadak, dan sebelumnya ia berkata, "Saya berjanji pada diri sendiri bahwa saya tidak akan gagal untuk mencium tangannya malam itu. ”Jadi ini adalah invasi terencana pada tubuh Mary. Perhatikan saran halus ketidakberdayaan fisiknya di sini: "tangan kecilnya."

Merebut momen untuk kontak fisik

Perilaku Pechorin meningkat dalam interaksi selanjutnya dengan Mary. Mereka naik kuda bersebelahan di gunung untuk menyaksikan matahari terbenam. Terpisah dari anggota kelompok lainnya, Mary merasa lemas ketika melintasi aliran gunung dan pingsan di pelana, Pechorin melingkarkan lengannya di pinggang Mary dan meyakinkannya, “ia hendak melepaskan diri dari lenganku, tetapi aku menggenggam tangannya yang lembut, sosok lembut dalam pelukan yang lebih dekat." Lalu ia menciumnya dan Mary gemetar.

Pechorin pintar; ia tidak membuat kemajuan fisik mendadak. Ia mengambil kesempatan untuk menggunakan kekuasaan atas Mary dan mengklaim tubuhnya.

Untuk apa membaca buku ini sekarang?

Dalam novel yang dipublikasikan pada tahun 1840, Pechorin dipandang dengan curiga. Tsar Nicholas I menyebutnya ‘hina.’ Tapi bagi mata modern, momen-momen ini dibaca sebagai hal yang kasar. Jadi, bagaimana ini memengaruhi pengalaman pembaca modern? Apa gunanya membaca buku harian seorang pelaku pelecehan seksual di mana perempuan memiliki sangat sedikit intervensi?

Lermontov telah memberi kita banyak ambiguitas dan lapisan yang membuatnya menjadi pengalaman membaca yang kaya dan kompleks. Kita tidak hanya membaca kebanggaan seorang pria sombong. Kita tidak seharusnya mendukung Pechorin. Lermontov dengan halus menarik perhatian kita pada kontradiksi Papporin yang tidak disadari. Ia mengkritik Grushnitsky karena memainkan peran, karena ingin menjadi pahlawan novel, tetapi ia juga sama bersalahnya. Ia melihat kehidupannya dalam istilah sastra: "Saya telah menjadi karakter yang diperlukan dari tindakan kelima."

Seperti yang disampaikan oleh kritikus James Wood, “ia benar-benar seorang parodi yang romantis.” Ia terperangkap di dalam idealisme Byronic, tetapi selalu menarik diri dari itu. Ia mengatakan tidak peduli apa yang dipikirkan orang, tetapi menghabiskan waktunya untuk mencoba mengendalikan pikiran mereka. Lermontov mengundang kita untuk melihat kontradiksi dan ketidaknyamanan dari lelaki yang lemah dan melankolis ini. Seperti yang dikatakan filsuf Judith Butler: kinerja maskulinitas selalu melankolis, karena pemain tahu bahwa peran yang dilakukannya hanyalah sedalam kulit.