Dataran Tinggi Putorana: Lanskap Arktik yang Penuh dengan Misteri

Wisata
RUSSIA BEYOND
Kami akan menunjukkan kepada Anda Dataran Tinggi Putorana, dunia yang hilang dari lembah dan ngarai tak berujung yang terletak di luar Lingkar Arktik. Dataran ini bahkan terletak di pusat geografis Rusia.

Dataran Tinggi Putorana di Semenanjung Taymyr terlihat seperti keindahan alam dari planet lain. Bayangkan, pemandangan fantastis dengan banyak gunung datar, berpotongan dengan air terjun dan ngarai yang dalam. Semua ini terletak di tundra Arktik. Jadi, apa yang bisa Anda lihat di Dataran Tinggi Putorana?

Dataran tinggi itu sendiri adalah pegunungan besar seluas 250.000 kilometer persegi — dengan kata lain, seukuran seluruh Inggris Raya atau Selandia Baru atau hampir sebesar Ekuador. Butuh lebih dari seumur hidup untuk mengunjungi semua tempat indah di dataran tinggi ini. Namun, ada beberapa atraksi utama yang ingin semua turis lihat.

Pusat geografis Rusia — Danau Vivi — terletak di dataran tinggi Putorana. Ini adalah danau air tawar terbesar di wilayah tersebut dan penduduk setempat bahkan menyebutnya "Baikal lokal". Danau ini memiliki bentuk memanjang: panjang 90 km dan berukuran lebar 4 km pada titik terlebar. Hampir sepanjang tahun, danau ini tertutup es, karena kondisi cuaca yang sangat dingin. Airnya tetap dingin bahkan di bulan Juli (pada musim panas).

Dataran Tinggi Putorana memiliki air terjun terbesar di Rusia. Air terjun tersebut bernama Kandinsky — terdiri dari seluruh riam air terjun yang jatuh ke sungai di bawahnya.

Nama Kandinsky bukan berasal dari nama seniman terjenal, tetapi berasal dari Sungai Kanda di mana air terjun tersebut mengalir. Tinggi air terjun terjun terbesar mencapai 108 meter.

Terdapat beberapa misteri terkait Putorana yang cukup populer. Pada akhir Desember atau awal Januari setiap tahun, stasiun cuaca setempat secara berkala mencatat adanya cincin bercahaya berbentuk spiral di langit di sekitar air terjun. Apakah itu?

Salah satu situs yang paling mudah diakses oleh wisatawan (relatif terhadap yang lain tentunya) adalah Danau Lama, yang ditemukan oleh para penjelajah pada awal abad ke-20. Tempat itu dapat dicapai dari Norilsk dengan perahu motor hanya dalam waktu lima jam. Danai ini adalah salah satu danau terdalam di Rusia, dengan kedalaman lebih dari 200 meter yang diketahui dan juga salah satu yang paling indah, terletak di antara pegunungan dan ngarai.

Cagar alam Putorana, yang luasnya sekitar 19.000 km persegi, merupakan kawasan konservasi spesies hewan langka (misalnya, domba salju dan rusa liar), serta pemandangan tundra yang unik.

Jejak kehadiran manusia

Dataran Tinggi Putorana sangat kurang dijelajahi hingga saat ini: Penuh dengan tempat-tempat di mana (sepertinya bagi para pengunjung hari ini) belum pernah ada manusia yang menginjakkan kaki. Namun karena itu, para wisatawan terkadang menemukan hal-hal yang cukup luar biasa. Misalnya, ada jejak kamp Evenk kuno dan juga sisa-sisa artefak seremonial dan barang-barang sehari-hari mereka (berhala dan kereta luncur, dan lain-lain). Peninggalan tersebut sangat banyak ditemukan di daerah danau Lama, Melkoye dan Glubokoye.

Di antara penemuan tak terduga, terdapat dua jalur kereta api, masing-masing sepanjang lima kilometer. Tidak begitu jelas ke mana mereka mengarah dan bagaimana serta mengapa mereka dibangun, tetapi para peneliti yang menjelajahi dataran tinggi percaya bahwa jalur itu mungkin ada hubungannya dengan rute udara ALSIB sejak Perang Patriotik Hebat.

Bagaimana Anda bisa sampai ke Dataran Tinggi Putorana?

Terlepas dari kenyataan bahwa cagar alam Putorana adalah salah satu lokasi yang paling sulit dijangkau di benua Eurasia, banyak wisatawan bermimpi untuk berkunjung. Tempat ini menarik baik pejalan kaki, penggemar arung jeram yang ditarik oleh sungai arung di kawasan itu, dan orang-orang yang datang untuk memotret hutan belantara yang belum dijelajahi.

Kota terdekat adalah Norilsk, yang hanya dapat diakses dengan helikopter atau perahu motor, meskipun pada bagian tertentu dapat dicapai dengan kendaraan segala medan atau berjalan kaki. Di luar daerah berpenduduk (kurang lebih 30 km dari kota), hampir tidak ada sinyal telepon seluler. Tentu saja, di sana juga tidak ada angkutan umum. Untuk alasan ini, yang paling aman adalah mengunjungi Dataran Tinggi Putorana sebagai bagian dari tur wisata. Jangan lupa bahwa warga negara asing yang ingin mengunjungi Norilsk dan dataran tinggi harus mendapatkannya izin khusus. Setiap orang juga wajib mendapatkan izin untuk berkunjung ke wilayahnya cagar alam Putorana.

Selain Putorana, berikut daftar cagar alam terbesar di Rusia yang patut Anda kunjungi!

Pembaca yang budiman,

Situs web dan akun media sosial kami terancam dibatasi atau diblokir lantaran perkembangan situasi saat ini. Karena itu, untuk mengikuti konten terbaru kami, lakukanlah langkah-langkah berikut: