Menurut Kemenhan Rusia, uji coba penembakan langsung dilakukan pada target balistik berkecepatan tinggi. Pusat kontrol mengonfirmasi, sistem pertahanan udara terbaru Rusia itu berhasil mengenai target. Tes ini dilakukan untuk mengonfirmasi karakteristik taktis dan teknis, serta keandalan S-500.
Setelah menyelesaikan seluruh rangkaian tes, pengiriman pertama S-500 akan dilakukan ke divisi sistem rudal pertahanan udara di dekat Moskow.
Sistem rudal antipesawat S-500 mampu menghancurkan rudal dan pesawat musuh yang berada pada ketinggian 100 kilometer atau hampir mencapai ruang angkasa. Untuk saat ini, tidak ada satu pun sistem pertahanan udara yang memiliki jangkauan sejauh itu.