Salah satu tugas helikopter aviasi tentara Rusia di Suriah adalah melindungi konvoi kendaraan sipil di jalan raya M-4. Helikopter tempur multiguna Mi-8 bersenjata lengkap mengawal di depan konvoi, dengan Mi-35 mengekor di barisan belakang.
Jalan raya telah menjadi perbatasan antara otoritas Damaskus dengan oposisi bersenjata sehingga provokasi dan penembakan warga sipil sering terjadi.
Sebelum menjalani misi pengawalan, helikopter tempur Rusia dipersiapkan dengan teliti di darat dan terkadang harus diisi bahan bakar beberapa kali dalam sehari.
Daftar tugas aviasi tentara Rusia di Suriah sangat panjang, mulai dari mengangkut personel hingga berpatroli di perbatasan negara. Penduduk setempat telah lama terbiasa dengan helikopter yang terbang rendah. Bagi mereka yang berada dalam masalah, deru helikopter berarti bantuan telah dekat.