Tangkapan layar dari video pencegatan pesawat "musuh" di langit Kamchatka.
Kementerian Pertahanan Rusia via Tv Zvezda/YouTubePilot pesawat tempur dari resimen penerbangan gabungan Armada Pasifik di timur laut Rusia meluncur seketika setelah menerima peringatan kehadiran tamu tak diundang di langit Kamchatka.
Bertolak dari bandara Elizovo, sang pencegat membelah langit yang dikepung gulita dengan menunggangi jet tempur ketinggian tinggi MiG-31BM. Setelah secara mandiri menemukan sang penyusup yang menggunakan mode penyamaran dan tak menanggapi komunikasi yang dijalin pasukan udara Rusia, rudal dari udara ke udara pun dimuntahkan untuk memusnahkannya.
Skenario ini merupakan bagian dari simulasi tempur pencegatan pesawat musuh pada malam hari yang digelar Armada Pasifik Rusia. Peran penyusup dimainkan pesawat MiG-31, yang mencoba mengendap-endap menjangkau jarak peluncuran rudal untuk menghancurkan fasilitas penting di Kamchatka.
Aksi tempur yang diabadikan Kementerian Pertahanan Rusia ini dipublikasikan saluran TV Zvezda, Selasa (8/12).
Usai berlatih menyingkirkan ancaman, pilot Rusia melanjutkan latihan dengan memacu tunggangannya menembus awan dan mendaratkannya dalam kondisi cuaca yang sulit.
Ketika mengambil atau mengutip segala materi dari Russia Beyond, mohon masukkan tautan ke artikel asli.
Berlanggananlah
dengan newsletter kami!
Dapatkan cerita terbaik minggu ini langsung ke email Anda