Kalashnikov Ciptakan Senapan Pintar yang Bisa Terhubung dengan Ponsel

Senjata yang bisa tersinkronisasi dengan ponsel pintar akan hadir pada forum Army 2020, demikian hal tersebut diumumkan Kalashnikov.

Senapan pintar ini diciptakan atas dasar senapan MR-155 dengan laras yang halus. Senapan ini dinamai MP-155 Ultima. Salah satu hal yang membedakan senapan ini dengan model sebelumnya tak hanya ada pada fitur sinkronisasi dengan gadget, tetapi juga dalam desain yang lebih modern.

Senapan semiotomatis MP-155 muncul di pasar senjata pada 2017. Senapan ini berbeda dari versi MP-153 sebelumnya, termasuk dalam segi bobot yang lebih ringan, ergonomi yang lebih modern, pengatur tembakan, dan hentakan yang lebih kecil.

Kalashnikov Concern memamerkan varian modern senapan mesin kaliber 7,62 mm keluaran tahun 1970-an.

Ketika mengambil atau mengutip segala materi dari Russia Beyond, mohon masukkan tautan ke artikel asli.

Baca selanjutnya

Situs ini menggunakan kuki. Klik di sini untuk mempelajari lebih lanjut.

Terima kuki