Benarkah Warga Soviet Wajib Pergi Berlibur Selama Sebulan?

Wisatawan di Krimea, 1975.

Wisatawan di Krimea, 1975.

Panov/Sputnik
Apakah Anda bekerja sepanjang tahun tanpa libur? Di masa Soviet, keadaan seperti itu tidak terbayangkan. Libur berbayar adalah salah satu "kemenangan sosialis” terbesar pada era Uni Soviet.

Republik Soviet Rusia adalah salah satu negara pertama di dunia yang mengatur jam kerja reguler dan cuti berbayar sebelum Uni Soviet terbentuk. Lamanya waktu liburan bervariasi selama beberapa dekade pemerintahan Soviet. Namun pada tahun-tahun pasca perang sedang berlangsung, waktu libur berlaku selama satu bulan penuh, atau bahkan lebih.

Kapan Cuti Berbayar Muncul di Rusia?

Di sanatorium di Yalta, 1950.

Sulit dibayangkan sekarang, tetapi sampai tahun 1917 para pekerja bekerja keras di pabrik tanpa liburan. Mereka memungkinkan untuk mengambil hak cuti setelah melakukan kesepakatan dengan manajemen, tetapi ini tidak dibayar. Terlebih lagi, hari kerja saat itu tidak berlangsung delapan, tetapi sepuluh jam, dan satu-satunya hari libur adalah hari Minggu. Namun, segera setelah revolusi, konsep cuti berbayar diperkenalkan untuk semua warga negara yang bekerja.

Waktu liburan di Uni Soviet dibatalkan hanya sekali: selama Perang Patriotik Raya. Itupun pemerintah menyisihkan uang negara untuk cuti yang dibayar, ditempatkan dalam dana khusus untuk pekerja, dan kemudian dibagikan setelah perang.

Berapa Banyak Liburan yang Didapat Orang Soviet?

Liburan di Sochi, 1956.

Sebelum tahun 1967, para warga diberi 12 hari kerja cuti berbayar ditambah waktu istirahat tambahan, tergantung pada kondisi kerja mereka. Kemudian setelah tahun 1967, jatah hari libur meningkat menjadi 15 hari kerja ditambah waktu tambahan. Ini bisa bertambah hingga 36 hari kerja, tergantung pada tempat kerja, masa kerja dan bahaya pekerjaan.

Misalnya, warga yang bekerja di lembaga ilmiah dan pendidikan mendapat libur 24-48 hari kerja; mereka yang bekerja di Utara Jauh Rusia menerima tambahan 18 hari liburan; dan selama lebih dari tiga tahun bekerja di industri kehutanan diberikan enam hari tambahan. Menariknya, dalam sebagian besar kasus, cuti diberikan sekaligus, yaitu selama satu bulan penuh atau lebih, meskipun tidak ada undang-undang yang mengatur hal ini.

“Saya selalu mengambil 28 hari kerja berturut-turut, tidak ada yang membaginya,” kenang Nina Grigorieva dari Moskow Oblast, yang berprofesi sebagai ahli kacamata.

“Ketika saya masih kecil, kakek-nenek saya pergi berlibur ke laut selama 3-4 minggu. Artinya, liburan mereka panjang dan tidak terbagi,” kata Yulia Petushkova dari Nizhny Novgorod.

Liburan di tepi laut Riga, 1960.

Terlebih lagi, banyak yang menghabiskan liburan mereka di sanatorium, di mana program perawatan berlangsung setidaknya tiga minggu. Mengingat waktu yang dibutuhkan untuk melakukan perjalanan ke tujuan seperti itu, tidak masuk akal untuk membagi liburan menjadi periode waktu yang lebih sedikit.

Pemberi pekerjaan di era Soviet mengoperasikan sistem yang agak menarik untuk menghitung "gaji liburan": orang menerima gaji mereka untuk bulan sebelumnya, ditambah untuk hari apa pun yang bekerja di bulan ini, ditambah pembayaran liburan, yang dihitung menggunakan rumus yang rumit, tetapi secara efektif sama dengan gaji mereka, ditambah upah tambahan untuk lembur, dll. (Untuk mengetahui bagaimana hak orang-orang Soviet, lihat di sini)

Pada tahun 1991, pada hari-hari terakhir Uni Soviet, periode jatah liburan telah mencapai 24 hari kerja, tetapi kemudian, pada tahun 2002, ditetapkan pada 28 hari kalender sesuai dengan Piagam Sosial Eropa.

Bagaimana Jika Anda Tidak Pergi Berlibur?

RSS Armenia, 1986.

Salah satu keunikan Undang-Undang Tenaga Kerja Soviet adalah penyusunan jadwal liburan tahun depan ditetapkan di akhir tahun sebelumnya. Jelas, ada kalanya seorang pekerja mungkin tidak dapat mengambil cuti selama periode yang dijadwalkan ini, dalam hal ini, jika mereka tidak dapat mengatur penundaan dengan manajemen, mereka hanya mengambil kompensasi uang. Namun, hal tersebut juga sangat tergantung pada kebijakan tempat kerja, dan juga sangat jarang akan kasus seperti itu.

“Kami tidak dipaksa untuk pergi berlibur. Jika seorang karyawan tidak mau atau tidak bisa, mereka bisa mengambil kompensasi sebagai gantinya. Misalnya, jika seorang karyawan sering sakit dan sudah memiliki waktu istirahat, mereka mungkin lebih suka mengambil kompensasi,” kenang Tatiana Sorokina, yang pada akhir Uni Soviet bekerja di perpustakaan Moskow. “Sementara, di sekolah dan perguruan tinggi, tidak ada kelas di musim panas, jadi kamu mau tidak mau harus berlibur.”

Dia sendiri mengatakan bahwa dia memiliki pilihan untuk mengambil cuti berbayar kapan saja dan bahkan memutuskannya dengan persetujuan administrasi (hak khusus untuk seorang pekerja perempuan yang memiliki anak di bawah usia 16 tahun), sedangkan waktu cuti itu sendiri selama dua bulan (dan itu setelah sekolah pascasarjana). “Tapi biasanya kami merencanakan ke depan dan menjadwalkan liburan karyawan agar ketidakhadiran karyawan tidak terlalu terasa,” katanya.

“Ayah saya mengatakan kepada saya bahwa libur cuti perlu dilakukan sekaligus dan sesuai dengan jadwal,” kata Valentina Pakhomova. “Dia bekerja di Kovrov (Vladimir Oblast). Jika seseorang tidak ingin pergi berlibur, maka mereka hanya mengambil uangnya.”

“Untuk ayah saya, dia tidak pernah mengambil cuti sekaligus,” kata Yulia Petushkova. “Dia butuh seminggu untuk melakukan perbaikan, tiga hari untuk menanam kentang, sisa cutinya dia tunaikan dengan kompensasi uang,” ujar Yulia Petuhskova.

Bagaimana dengan Hari Ini?

Senam kebugaran di pantai, Tuapse, Krasnodar Krai, 1963.

Sebagian besar Undang-Undang Soviet tentang waktu liburan telah disahkan menjadi Undang-Undang Rusia modern. Misalnya, seperti sebelumnya, perusahaan dan pengusaha menyusun jadwal waktu cuti (meskipun tanggal sekarang dapat diubah dengan lebih bebas), karyawan memiliki liburan dasar (28 hari kalender) dan waktu istirahat tambahan, tergantung pada kondisi kerja dan profesi. Perbedaannya, undang-undang sekarang menetapkan bahwa waktu cuti dapat dibagi menjadi beberapa bagian, salah satunya, masa libur setidaknya dua minggu. Sementara dulu, uang untuk liburan yang tidak digunakan dibayarkan pada akhir tahun, tetapi sekarang setiap hari yang tidak digunakan hanya dibagikan ke tahun berikutnya. Hal tersebut adalah cara beberapa perusahaan untuk mengirim karyawan yang terlalu banyak bekerja dan kurang istirahat untuk berlibur. Pada pemecatan, kompensasi dibayarkan untuk cuti yang tidak digunakan.




Selanjutnya, apakah Anda tahu bahwa orang Soviet sering minum di gelas yang sama tetapi tak pernah sakit

Ketika mengambil atau mengutip segala materi dari Russia Beyond, mohon masukkan tautan ke artikel asli.

Baca selanjutnya

Situs ini menggunakan kuki. Klik di sini untuk mempelajari lebih lanjut.

Terima kuki