'Korzinochki', Tartlet Krim Asam dengan Buah Beri: Makanan Penutup Soviet untuk Musim Panas Ideal

Victoria Drey
Saat ini, salah satu kue Uni Soviet yang sangat disukai, “korzinochki,” tidak begitu tersedia secara luas dan kebanyakan dijual di toko kudapan bergaya jadul. Oleh karena itu, tidak ada alasan lain untuk tidak mengkreasikan kue Soviet ini di rumah Anda!

Tartlet shortcrust kecil ini — atau orang Rusia menyebutnya “korzinochki” — adalah salah satu jenis makanan penutup paling populer di Uni Soviet. Sejak pertengahan abad ke-20, Anda dapat menemukannya di sebagian besar toko kue jadul, toko kelontong, dan bahkan kantin perusahaan dan sekolah. Mereka cukup banyak dan selalu dalam persediaan, meskipun kekurangan banyak produk makanan.

Secara tradisional, korzinochki diisi dengan krim mentega atau krim putih telur dan juga dihiasi dengan beberapa bunga krim, daun, dan jamur. Sebenarnya ada lusinan variasi tartlet, jadi mereka juga membuatnya dengan banyak isian: jeli, buah dan beri kalengan, selai dan varenie, krim kacang, dan bahkan isian zephyr. Satu-satunya hal yang konstan untuk semua jenis resep tartlet ini adalah dasar shortcrust yang selalu dipanggang dalam cetakan tart logam kecil dengan tepi bergigi.

Saya sangat menyukai konsep tartlet ini. Namun, saya menemukan sebagian besar isian tradisional seperti krim mentega terlalu manis. Alih-alih menggunakan mentega berat atau telur untuk krim isian, saya memilih isian kue tradisional Rusia lainnya. Menurut saya, krim asam dengan jumlah gula minimum akan membuat Anda memiliki rasa yang benar-benar nikmat. Tambahkan beberapa buah beri musiman segar di atasnya, dan di sini Anda bisa memiliki camilan musim panas yang ideal dengan sentuhan gaya Soviet.

Bahan-bahan Kue

  • 160 gram tepung terigu
  • 70 gram mentega
  • 40 gram gula pasir
  • 1 butir telur
  • sdt baking powder
  • 1 sdt gula vanila/ekstrak
  • sejumput garam

Bahan untuk Krim Isian

  • 150 gram krim kental (minimal kandungan lemak 30 persen)
  • 150 gram krim asam (setidaknya kandungan lemak 20 persen)
  • 2—3 sdm gula halus
  • beri musiman untuk dekorasi

Cara Membuat

1. Gunakan mixer dalam mangkuk besar, kocok mentega dengan gula selama beberapa menit sampai campuran menjadi terlihat berbulu dan butiran gula hampir larut.

2. Selanjutnya, tambahkan gula atau ekstrak vanila, telur dan kocok lagi selama 3—5 menit hingga adonan halus.

3. Terakhir, tambahkan tepung dengan baking powder dan garam, dan uleni adonan kue itu. Mulai dengan spatula dan lanjutkan menguleni dengan tangan. Sebaiknya Anda bekerja cepat agar mentega tidak meleleh. Anda harus mendapatkan shortcrust pastry yang tidak lengket, cukup tebal namun tetap elastis. Bentuk adonan bulat menjadi bola, sedikit ratakan, bungkus dengan bungkus plastik (cling film) dan diamkan selama setengah jam.

4. Kemudian, bagi kue menjadi 8—10 bola, tergantung pada ukuran bentuk kue Anda. Saya memiliki beberapa cetakan tart otentik dengan tepi bergigi, tetapi jika Anda tidak memilikinya, silakan gunakan cetakan kue tar atau muffin kecil.

5. Selanjutnya, taruh satu persatu adonan yang sudah bentuk bola tadi ke dalam cetakan kue tart. Lalu, tekan adonan tersebut di atas cetakan secara merata dengan jari. Tusuk-tusuk bagian bawah dengan garpu dan pindahkan kue dalam cetakan tersebut ke dalam lemari es selama 15—20 menit agar kue mendingin.

6. Panggang kue tartlet pada suhu 210 derajat Celsius selama sekitar 15 menit hingga pinggirannya sedikit berwarna keemasan. Jika sudah berwarna keemasan, keluarkan dari oven dan biarkan dingin sepenuhnya.

7. Sementara itu, siapkan krim: kocok krim kental yang sangat dingin sampai terlihat sangat kental dan kaku.

8.  Dalam mangkuk terpisah, kocok krim asam dengan gula bubuk selama satu menit. Semakin banyak lemak dalam krim asam, semakin baik bentuk krimnya. Kemudian, tambahkan krim kocok dan aduk perlahan dengan spatula sampai memiliki konsistensi yang halus dan lembut.

9. Masukkan krim ke dalam piping bag dan isi tartlet yang sudah dingin tadi. Anda juga bisa menggunakan sendok biasa untuk isian.

10. Tambahkan beberapa buah beri musiman segar — saya menambahkan stroberi dan ceri hitam — di atasnya, dan dinginkan kue tartlet Anda di lemari es selama beberapa jam. Selain itu, butuh beberapa waktu agar krim agak moussyPriyatnogo appetita!

Selanjutnya, makanan apa saja yang dirindukan orang Rusia saat jauh dari rumah?Simak selengkapnya.

Ketika mengambil atau mengutip segala materi dari Russia Beyond, mohon masukkan tautan ke artikel asli.

Baca selanjutnya

Situs ini menggunakan kuki. Klik di sini untuk mempelajari lebih lanjut.

Terima kuki