Pada musim dingin, suhu minus 50 derajat Celcius bukanlah suatu hal yang aneh di Siberia, di tengah cuaca seperti itu pun masyarakat setempat tetap harus pergi ke kantor dan sekolah. Kali ini, Russia Beyond akan menjelaskan beberapa pilihan alas kaki yang tepat untuk membuat kehidupan sehari-sehari menjadi lebih nyaman untuk dilalui.
1. Valenki
Alas kaki musim dingin tradisional yang terbuat dari bulu domba ini telah lama menjadi simbol Rusia — seperti halnya boneka matryoshka atau samovar. Produksi massal jenis alas kaki ini sudah dimulai pada abad ke-19 dan sejak saat itu, valenki menjadi populer di seluruh negeri. Kini, selain valenki tradisional biasanya yang berwarna abu-abu kecokelatan, Anda bisa menemukan model-model dengan dekorasi dan sol yang tebal serta nyaman untuk dikenakan di tengah kota.
Keunikan valenki adalah bentuknya yang tidak memiliki perbedaan antara sebelah kiri dan kanan. Ketika dipakai, sepatu ini akan menyesuaikan sesuai dengan bentuk kaki. Karena itu, Anda harus selalu mengambil ukuran yang lebih besar. Sepatu ini bisa bertahan hingga 10 musim dingin!
Valenki sendiri memiliki manfaat terapeutik: wol mengandung lanolin, yang secara efektif meredakan nyeri otot dan rematik serta merangsang penyembuhan luka.
2. Pima
Masyarakat adat di Utara, Nenets dan Komi, memiliki sepatu musim dingin khas mereka sendiri. Sepatu ini disebut pima dan sangat cocok untuk dikenakan pada musim dingin bersalju di tundra.
Sepatu bot tinggi ini terbuat dari kulit rusa kutub ('kamus') dengan bulu di bagian luarnya. Biasanya, pima dihiasi dengan ornamen khas tradisional utara. Karena bagian betisnya berbahan lembut, pima biasanya diikatkan pada ikat pinggang atau di bawah lutut. Saat ini, pima dibuat dengan rumbai-rumbai. Rata-rata, pima dapat bertahan hingga 5-7 tahun dengan perawatan yang tepat.
3. Kis
Kis juga merupakan alas kaki tradisional masyarakat Utara yang terbuat dari kulit rusa kutub, tetapi dirancang untuk musim dingin yang lebih bersahabat atau musim semi. Bagian betis kis terbuat dari kain atau kulit, tetapi sol bagian dalam selalu terbuat dari bulu.
Seperti halnya pima, kis juga sering dihiasi dengan ornamen. Para pengrajin wanita juga kerap menyulam sepatu bot ini dengan manik-manik atau potongan bulu. Kis yang dibuat untuk wanita juga biasanya dilengkapi dengan hak yang tidak terlalu tinggi.
4. Unt
Unt juga merupakan sepatu bot yang terbuat dari bulu, tetapi tidak seperti pima, sepatu bot ini tidak hanya dapat dibuat dari kulit rusa, tetapi juga dari kulit domba. Kata untsendiri jika diterjemahkan dari bahasa Evenki dapat diartikan sebagai 'sepatu'. Sepatu ini sangat populer di Utara Jauh, terutama di Yakutia dan wilayah Siberia. Sepasang sepatu unt — jika dirawat dengan baik — bisa bertahan hingga 10-15 tahun.
Pada era Soviet, unt menjadi bagian dari seragam para pilot yang bekerja di Utara Jauh dan Timur Jauh. Sepatu ini berbeda dari sepatu bot tradisional karena bagian bawahnya memiliki bulu, sementara bagian luarnya halus dan tahan air. Bagian betisnya terbuat dari kulit domba dan dilengkapi dengan tali pengikat untuk mengencangkannya sekaligus mencegah salju masuk. Saat ini, unt masih menjadi bagian dari seragam para pilot di utara.
5. Burka
Sepatu bot dengan betis berbahan flanel ini dirancang khusus untuk iklim dingin pada abad ke-19 di wilayah Belarusia modern. Kemudian, pada era Soviet, tepatnya di pertengahan abad ke-20, burka menjadi sangat populer di daerah pedesaan pada musim dingin.
Saat ini, burka juga diproduksi secara massal di Rusia dan diminati oleh para pekerja di Utara Jauh, serta rimbawan dan pemburu. Sepatu bot ini dianggap tahan banting dan nyaman untuk digunakan saat bekerja.
6. Olochi
Olochi merupakan alas kaki tradisional masyarakat Timur Jauh, terutama para pemburu dari Nanai. Sepatu ini terbuat dari kulit sapi dengan jahitan di bagian luar untuk mencegah lecet pada kaki. Bagian betis dapat terbuat dari kulit, terpal atau suede. Solnya terbuat dari kain flanel. Desain sepatu ini memungkinkan Anda untuk bergerak di hutan tanpa menimbulkan suara berisik dan — jika perlu — sepatu ini juga dapat dilepas dengan cepat dan mudah. Olochi dan sepatu sejenisnya juga merupakan produk buatan pabrik dan dengan modifikasi modern.
Apakah Anda tahu apa perbedaan antara Utara Jauh, Rusia Utara, dan Lingkaran Arktik? Simak selengkapnya!
Pembaca yang budiman,
Situs web dan akun media sosial kami terancam dibatasi atau diblokir lantaran perkembangan situasi saat ini. Karena itu, untuk mengikuti konten terbaru kami, lakukanlah langkah-langkah berikut:
- ikutilah saluran Telegram kami;
- berlanggananlah pada newsletter mingguan kami; dan
- aktifkan push notifications pada situs web kami.