Makin Panas, Arktik Catat Rekor Suhu Tertinggi

Roscosmos
Organisasi Meteorologi Dunia (WMO) menetapkan bahwa suhu udara yang mencapai 38 derajat Celcius di Verkhoyansk, wilayah Arktik Rusia, pada musim panas 2020 sebagai rekor baru di Kutub Utara.

Situs web WMO merilis pernyataan yang menyatakan bahwa Bumi makin menghangat selama dua tahun terakhir, tak hanya di Arktik. WMO mencatat suhu tertinggi sepanjang sejarah pengukuran di Antartika, bahkan mungkin di Eropa dan di seluruh dunia.

Pada musim panas 2020, suhu di bagian kutub Siberia sekitar 10 derajat lebih tinggi dari suhu rata-rata selama beberapa minggu. Hal ini menyebabkan kebakaran besar dan mempercepat pencairan es Arktik di wilayah tersebut. Stasiun meteorologi bahkan mencatat nilai maksimum selama gelombang panas yang cukup panjang.

“Rekor Arktik baru ini, yang tercatat dalam Arsip Cuaca dan Fenomena Iklim Ekstrem Organisasi Meteorologi Dunia, merupakan salah satu indikator kekhawatiran tentang perubahan iklim,” kata Sekretaris Jenderal WMO Profesor Petteri Taalas dalam siaran pers.

Dia menambahkan bahwa pada 2020, suhu tertinggi di Antarktika mencapat 18,3 derajat Celcius dan itu merupakan catatan rekor baru di Kutub Selatan.

Rusia memperkenalkan cara baru untuk memanaskan rumah-rumah di lokasi pesisir terpencil. Bacalah selengkapnya!

Ketika mengambil atau mengutip segala materi dari Russia Beyond, mohon masukkan tautan ke artikel asli.

Baca selanjutnya

Situs ini menggunakan kuki. Klik di sini untuk mempelajari lebih lanjut.

Terima kuki