Kroshik (bahasa Rusia dari 'remah kecil') telah hidup bersama manusia selama dua tahun setelah diselamatkan dalam kondisi buruk. Tapi yang membuatnya menjadi bintang sejati adalah sifat manusianya - dia tidak ingin kembali ke alam liar.
Tim penyelamat telah melakukan dua upaya untuk mengembalikannya ke alam liar: pertama kali, ia menolak pergi. Kedua, ia berenang pergi, tapi kembali lagi.
Berikut adalah 'sesi foto' baru dari sang selebritas lokal, yang diunggah ke media sosial oleh pemiliknya - Yayasan Sahabat Anjing Laut Cincin Baltik. Foto-foto ini bukan sekadar upaya untuk membuat Anda merasa gemas, tapi juga untuk melaporkan bagaimana Kroshik menangani panas musim panas di Sankt Peterburg. "Kami mengganti air kolam lebih sering sekarang, sehingga tidak akan panas," kata mereka.
lngin melihat yang lebih gemas lagi? Coba intip para penghuni Taman Safari Primorsky!
Ketika mengambil atau mengutip segala materi dari Russia Beyond, mohon masukkan tautan ke artikel asli.
Berlanggananlah
dengan newsletter kami!
Dapatkan cerita terbaik minggu ini langsung ke email Anda