Segala Hal yang Perlu Anda Ketahui Mengenai Dacha, Vila Liburan Khas Rusia

Discover Russia
RUSSIA BEYOND
Baca untuk mengetahui kenapa orang Rusia sangat suka berlibur di pedesaan. Gryadki, shashlik, banya, teman, dan alam — tak bisa lebih baik dari ini.

Dacha Rusia: Pintu gerbang menuju kehidupan yang lebih sederhana dan memuaskan, jauh dari hiruk pikuk kota yang panas. Fasilitasnya biasanya sederhana, kadang-kadang hanya ada toilet, tetapi bisa juga ada yang memiliki kolam renang dan banya (sauna Rusia). Syarat utama: lokasinya harus jauh dari kota metropolitan

Apa arti kata dacha?

Secara harfiah, dacha dalam bahasa Rusia berarti "sesuatu yang diberikan", dan berasal dari abad ke-17 dari kata davat (memberi). Awalnya ia diberikan oleh tsar Rusia ke Streltsy (pengawal terdekat) sebagai hadiah atas pelayanan mereka.

Kebiasaan ini diperkenalkan oleh Pyotr yang Agung, pendiri Rusia modern. Pada awal abad ke-18 selama pemerintahannya, dacha menjadi tempat liburan musim panas yang populer.

Dacha bisa bervariasi, dari Istana Massandra yang merupakan dacha Joseph Stalin, hingga hanya rumah kayu kecil di desa.

Bahkan penulis legendaris Rusia, Anton Chekhov memiliki dacha.

Mengapa dacha begitu sakral bagi orang Rusia?

Orang merasa bebas di wilayah pribadi mereka dan dacha menawarkan kesempatan ini sekaligus untuk melarikan diri dari kekacauan kota. Di dacha, orang sering menanam sayuran di kebun ditambah udara segar yang menyegarkan jiwa.

Mengapa orang asing lebih menyukai dacha daripada pulau?

Ini sungguhan. Tampaknya orang asing sering berhubungan dengan gaya berlibur Rusia ini, tapi apa alasannya? Kami memiliki setidaknya tiga teori: Dacha itu eksotis, tempat yang sempurna untuk berkumpul dengan teman-teman, dan kehidupan yang santai. Baca di sini dengan lebih rinci, mengapa orang asing menyukai dacha.

Apa yang orang Rusia lakukan di dacha-nya?

Jika Anda berpikir dacha berarti istirahat dan waktu luang, pikirkan lagi.

Hal pertama yang harus diingat adalah bahwa dacha biasanya tidak memiliki pemanas ruangan, sehingga orang kebanyakan tinggal di sana ketika musim panas. Saat hari-hari mulai hangat, orang-orang berduyun-duyun ke dacha untuk berlibur. Namun ada yang harus dilakukan: debu, lalat mati, dan salju, semuanya perlu dibersihkan.

Setelah semuanya rapi, sekarang saatnya berkebun. Tentu saja, orang-orang Rusia modern tidak begitu terobsesi dengan menanam sayuran, tetapi setiap babushka biasa menanam stroberi di petak tanaman dan tomat di parnik (rumah kaca).

Apa lagi yang bisa ditemukan di dacha?

Carilah peralatan barbeku dan jika Anda beruntung, siapa tahu ada banya. Ini tur virtual singkatnya.

Apa yang harus dimakan di dacha?

Setidaknya ada beberapa hidangan yang dianggap 'khas dacha'. Yang paling tradisional adalah shashlyk atau daging barbeku klasik. Kami memiliki tiga resep untuk memastikan panggangan Anda benar-benar khas Rusia.

Anda juga bisa belajar cara memasak ukha (sup ikan), svekolnik (sup bit), selai buatan sendiri, nastoikas, dan banyak lainnya.

Jadi apa lagi yang kamu tunggu?