Enam Iklan Sepak Bola yang Akan Membuat Anda Semangat Nonton Piala Dunia FIFA 2018™

RT
Mencuri trofi Piala Dunia? Bermain sepakbola dengan babushka? Menggunakan Neymar Jr. sebagai inspirasi untuk mengatasi pengganggu? Iklan-iklan ini akan membuat Anda demam Piala Dunia.

Momen itu hadir lagi. Setiap empat tahun, selalu terjadi hal tak terduga: sepak bola membuat dunia berhenti, karier pesepak bola naik dan turun, dan Anda bisa menggunakan piyama untuk menonton pertandingan sebagai alasan yang sah untuk tak melakukan apa-apa.

Kita benar-benar tidak dapat menunggu; setidaknya untuk kali ini, karena pergelaran olahraga terbesar di dunia ini diadakan di Rusia. Jika Anda butuh lebih banyak alasan untuk ikut demam Piala Dunia, iklan-iklan praturnamen berikut ini pasti akan membuat Anda lebih bersemangat.

1. Beats by Dre x Guy Ritchie

Beats punya sejarah iklan yang mudah diingat, di antaranya dengan dibintangi dengan Kendrick Lamar dan Conor McGregor. Sekarang dengan sutradara Guy Ritchie, mereka menghasilkan salah satu iklan paling mengesankan menjelang Piala Dunia tahun ini.

Klip bermulai dan berakhir di pinggiran kota Moskow yang sederhana, menceritakan kisah Andrei (sebagai "masa depan sepakbola Rusia"). Setelah bertemu dengan orang-orang kelas rendah, Andrei menemukan dirinya di dalam masalah — untungnya, ia menemukan jalan keluar melalui bintang-bintang sepak bola, yaitu Harry Kane, Neymar Jr., Benjamin Mendy, dan Mesut Özil. Menjadikan mereka inspirasi, Andrei melakukan tendangan bebas melewati para gopnikdan melanjutkan perjalanannya menjadi bintang.

Dilengkapi dengan lelucon sarkastis ala Ritchie dan lantunan lagu 'Bubblin' dari Anderson.Paak, video ini akan membuat Anda terjangkit demam Piala Dunia.

2. Adidas

Berapa banyak bintang sepak bola yang bisa Anda temukan dalam satu iklan berdurasi 90 detik? Banyak, sepertinya.

Iklan sepak bola ini di antaranya menampilkan Lionel Messi, Mohammed Salah, Dele Alli, Jesse Lingard, Roberto Firmino, Paul Pogba, dan David Beckham. Jika itu tak cukup untuk Anda, ada juga Stormzy , A$AP Ferg, dan Pharrell Williams di sana untuk dukungan musik. Mereka melakukan sesuatu yang memang mereka ahli: rap, sepak bola, dan lainnya. Pencahayaan video ini bagus, dan kata-kata motivasi dari Fergie membuat Anda ingin lompat ke lapangan sepak bola dengan gaya seindah mungkin.

3. Channel One Russia

Ini adalah iklan sepak bola klasik yang terlalu dramatis, sama dramatisnya dengan musik Liga Champions UEFA.

Klip ini menampilkan Rusia selaku tuan rumah Piala Dunia. Ia dimulai dengan kicau burung saat matahari terbit di atas Teater Bolshoi, kemudian menyamakan profesi pemain sepakbola dengan balerina Rusia.

Memamerkan katedral yang menakjubkan di Rusia dengan latar belakang musik string yang intens dan penggemar yang menangis, iklan ini diakhiri matahari terbenam dan monumen Mamaev Kurgan. 

4. Bwin

Lebih ringan dari iklan sebelumnya, yang satu ini lebih merupakan lelucon: thriller bertema KGB tentang pencurian trofi Piala Dunia. Tampak bodoh, tapi ini pernah benar-benar terjadi sekali (trofi itu kemudian diselamatkan oleh seekor anjing bernama Pickles).

Bagaimana pun juga, dalam iklan ini, pengumuman polisi bahwa Piala Dunia telah dicuri membuat dunia terkejut, membuat kita bertanya-tanya siapa yang mencuri:  Cafu, Diego Maradona, Stefan Effenberg, dan Vincente del Bosque.

Video diwarnai pemandangan Kremlin fantastis dengan nuansa Perang Dingin yang teatrikal. 

5. Budweiser Global

Budweiser menjadi agak menyeramkan untuk yang satu ini.

Dalam iklan yang gelap dan suram ini, kita diperlihatkan dunia di mana rasa bir kita dipuaskan dengan instan oleh drone. Apakah ini utopia atau distopia? Setidaknya, para penggemar sepertinya tidak keberatan. 

Ketika para drone terbang melintasi Moskow, orang-orang bingung dengan kehadiran mereka neh di metro (hanya Tuhan yang tahu mengapa drone perlu naik metro). Mereka bahkan berhasil mengobrol dengan beberapa wanita Rusia.

Meskipun semua ini terasa aneh, ada estetika dystopian yang membuat Moskow tampak luar biasa. Lihat gambar terakhir Stadion Luzhniki, misalnya, dengan Universitas Negeri Moskow menjulang di latar belakang.

6. Video promosi bid Rusia untuk menjadi tuan rumah Piala Dunia

Apakah tiga menit pertama dari video promo ini adalah versi Rusia untuk adegan pembuka film Trainspotting? Bisa jadi.  Secara impresif, bocah lelaki bernama Sasha di video berhasil mendribel bola ke seantero Rusia, dan di perjalanan menghadapi babushka, suku nomaden, balerina, rocker, dan pengunjung di Trans-Siberian Express. 

Ketika mengambil atau mengutip segala materi dari Russia Beyond, mohon masukkan tautan ke artikel asli.

Baca selanjutnya

Situs ini menggunakan kuki. Klik di sini untuk mempelajari lebih lanjut.

Terima kuki