Tidak Makan ‘Fast Food’ dan Punya Julukan: Lima Fakta Terbaru Tentang Putin

Presiden Rusia mengungkapkan beberapa fakta tentang dirinya dalam sesi tanya jawab dengan pelajar dan anak-anak pada 21 Juli 2107.

Presiden Rusia mengungkapkan beberapa fakta tentang dirinya dalam sesi tanya jawab dengan pelajar dan anak-anak pada 21 Juli 2107.

Aleksey Nikolskyi/RIA Novosti
Presiden Rusia Vladimir Putin kembali mengadakan sesi tanya jawab, tapi kali ini dikhususkan untuk anak-anak. Berikut lima fakta terbaru tentang dirinya.

Jam berapa Putin tidur setiap harinya? Apakah ia suka fast food (makanan siap saji)? Apakah dia menggunakan internet? Apakah ia menyukai dokumenter tentang dirinya?

Minggu lalu (21/7), sang presiden Rusia tampil dalam program televisi yang berjudul “Недетский разговор” (Bukan Obrolan Anak-Anak). Selama empat jam, Putin menjawab berbagai pertanyaan dari para pelajar dan anak-anak di seantero negeri. Berikut lima fakta menarik tentang Putin yang terungkap dari acara tersebut.

1. Tertidur saat menonton dokumenter tentang dirinya

Dokumenter garapan Oliver Stone tentang Putin, The Putin Interviews, dirilis bulan ini. Stone mewawancarai Putin secara pribadi dan mengungkap sisi lain mengenai karakter sang presiden. Ada pula dokumenter lain tentang Putin yang dibuat pemandu acara televisi Rusia, Vladimir Soloviev. Dokumenter ini akan dirilis sebelum pemilihan presiden 2018.

“Mana yang lebih Anda sukai, wawancara dengan Soloviev atau Stone?” tanya seorang anak.

“Saya lebih suka Stone. Wawancara dengannya terjadi tiba-tiba. Peskov (jubir Kremlin) menghampiri saya dan bilang, ‘Waktunya berangkat.’ Setelah itu, saya agak lupa. Saya kemudian diberikan rekaman video dokumenter itu. Saya menontonnya saat kembali ke Rusia, tapi saya tidak menonton seluruhnya. Saya tertidur karena lelah,” ujar Putin seraya meyakini bahwa Stone orang yang baik dan tidak memutarbalikkan fakta.

2. Tidak pilih-pilih makanan

Putin tidak makan fast food. Namun, ia pernah mendapatkan pengalaman kuliner yang menarik. Suatu hari, juru masak Kremlin menanyakan apa yang ingin ia makan. “Terserah, saya tidak perlu yang spesial, tapi kerang sepertinya enak,” Putin menjawab.

Hari berikutnya, sang koki menyajikannya kerang dan meminta pendapatnya. “Saya bilang, ‘Rasanya oke,’ tapi sebenarnya saya pikir rasanya agak aneh. Sang koki membalas, ‘Syukurlah Anda menyukainya, kami memotong banyak ayam untuk membuatnya!’ Ternyata, ia mengira saya meminta jengger ayam, bukan kerang!” Dalam bahasa Rusia, kata “гребешок” (grebeshok) bisa berarti ‘kerang’ atau ‘jengger ayam’.

Presiden Rusia Vladimir Putin saat menjawab pertanyaan anak-anak. Sumber: Kremlin.ruPresiden Rusia Vladimir Putin saat menjawab pertanyaan anak-anak. Sumber: Kremlin.ru

3. Suka Mozart dan bisa pull up 17 kali

Tidak semua orang percaya bahwa Putin adalah manusia biasa. Kebanyakan orang berpikir bahwa Putin pasti punya hobi dan kegemaran aneh karena kekuatannya. Saat diwawancara, ia menjawab, “Saya hanya orang biasa. Pekerjaan sayalah yang tidak biasa, tapi saya menjalani hidup yang normal.” Ia juga menjelaskan, ia hanya membaca buku dan mendengarkan musik klasik (Mozart, Bach, Liszt, Tchaikovsky, Stravinsky, tapi tidak Schnittke — “Sulit dimengerti,” katanya). Putin juga suka berolahraga dan menunggang kuda — tentu Anda ingat dengan fotonya yang bertelanjang dada di atas kuda.

Seorang anak menanyakan berapa kali ia bisa melakukan pull up. Putin mengatakan bahwa belum lama ini ia bisa melakukan 17 kali pull up, tapi kemudian ia cedera dan berhenti melakukannya.

4. ‘Platov’ — julukan Putin di sekolah intelijen

Kita tahu bahwa (setidaknya menurut juru bicaranya) Putin jarang menggunakan telepon genggamnya dan hanya sesekali menggunakan internet. Namun, anak-anak masih sempat bertanya apakah ia aktif di Instagram, menonton YouTube, dan apa julukannya di sekolah.

Sambil tertawa, Putin mengatakan bahwa karena ia bekerja hingga larut, tidur menjadi prioritasnya. Karena itu, ia tak bisa begadang untuk mengecek Instagram.

“Saya tidak punya akun media sosial apa pun. Mengenai julukan, saya memulai karier dengan bekerja untuk badan intelijen asing dan terkadang saya memakai nama samaran,” ujarnya. Nama samaran Putin di sekolah intelijen adalah “Platov.”

Sumber: Kremlin.ruSumber: Kremlin.ru

5. Hidup, cinta, dan kebebasan

Saat menjawab apa yang paling ia hargai di dunia:

“Yang paling utama adalah hidup itu sendiri. Lalu cinta dan kebebasan,” ujarnya. Putin menambahkan bahwa ia sering marah pada dirinya sendiri jika emosi menguasai dirinya, dan tidak setuju dengan prinsip “the ends justify the means” (hasil akhir membenarkan cara yang digunakan).


Putin, pemimpin dengan sejuta pesona

Ahli bela diri judo

Gemar main hoki

Pandai main piano

Pencinta alam

Dan juga pencinta anjing

Ketika mengambil atau mengutip segala materi dari Russia Beyond, mohon masukkan tautan ke artikel asli.

Situs ini menggunakan kuki. Klik di sini untuk mempelajari lebih lanjut.

Terima kuki