Model-model mobil yang dirancang di bawah proyek "Kortezh" dipamerkan di Institut Pusat Riset Ilmiah Mobil dan Mesin.
Sergey Subbotin / RIA NovostiSeri kendaraan buatan Rusia untuk sarana transportasi khusus pejabat, yang disebut sebagai proyek “Kortezh” akan hadir pada akhir 2017 atau awal 2018 mendatang.
Interior sebuah mobil yang dirancang di bawah proyek "Kortezh", yang dipamerkan di Institut Pusat Riset Ilmiah Mobil dan Mesin. Sumber:Sergey Subbotin / RIA Novosti
Produksi tahap awal kendaraan khusus ini diumumkan pada Selasa (5/4) lalu oleh Menteri Perindustrian dan Perdagangan Denis Manturov. Presiden Rusia Vladimir Putin juga disebut akan menerima seri pertama produksi mobil tersebut.
Secara total, proyek “Kortezh” mengembangkan empat jenis mobil, yaitu limusin, sedan, SUV, dan MPV. Pada 2016, dana sebesar 3,7 miliar rubel (sekitar 53 juta dolar AS) dialokasikan pada proyek ini.
Hak cipta milik Rossiyskaya Gazeta.
Berlanggananlah
dengan newsletter kami!
Dapatkan cerita terbaik minggu ini langsung ke email Anda