Rusia Akan Modernisasi Penuh Bomber Tu-160 dan Tu-22M3

Pesawat Tu-160 merupakan pesawat supersonik terbesar, terberat, dan paling kuat dalam aviasi militer.

Pesawat Tu-160 merupakan pesawat supersonik terbesar, terberat, dan paling kuat dalam aviasi militer.

TASS
Namun, Kementerian Pertahanan Rusia tidak memberikan keterangan lebih rinci kapan proses modernisasi akan dimulai.

Rusia akan memodernisasi penuh seluruh pesawat pengebom modern Tu-160 Blackjack dan Tu-22M3 Backfire yang digunakan Pasukan Kedirgantaraan Rusia, ujar Wakil Menteri Pertahanan Yuri Borisov, Kamis (27/4).

“Seluruh 16 pesawat Tu-160 yang digunakan (oleh Pasukan Kedirgantaraan Rusia) akan dimodernisasi secara penuh,” ujar Borisov seperti yang dikutip Sputnik. Ia menambahkan bahwa pesawat pengebom Tu-22M3 juga akan diperbarui.

Namun begitu, Borisov tidak menerangkan lebih lanjut kapan kedua pesawat tersebut akan diperbarui sepenuhnya.

Tu-22M3 merupakan pesawat pengebom yang memiliki radius jangkauan tempur sekitar 2.400 kilometer. Pesawat ini memiliki teknologi penyamaran, dilengkapi dengan sistem navigasi mutakhir, dan teknologi modern lainnya.

Sementara itu, Pesawat Tu-160, yang dijuluki sebagai ‘Angsa Putih’, merupakan pesawat supersonik terbesar, terberat, dan paling kuat dalam aviasi militer. Ia dapat dilengkapi dengan segala jenis bom nuklir dan bom lainnya, seperti penembus lapis baja, penembus beton, klaster, ranjau laut, dan lain-lain. Total bobot hulu ledaknya dapat mencapai 40 ton.

Kedua pesawat ikut serta dalam operasi Rusia membasmi teroris di Suriah.

Ketika mengambil atau mengutip segala materi dari Russia Beyond, mohon masukkan tautan ke artikel asli.

Situs ini menggunakan kuki. Klik di sini untuk mempelajari lebih lanjut.

Terima kuki