VIDEO: ‘Terminator’ Buatan Rusia Unjuk Kebolehan dalam Menembak

Robot ini diciptakan untuk misi perdamaian, kata Wakil Perdana Menteri Rusia Dmitry Rogozin.

Robot ini diciptakan untuk misi perdamaian, kata Wakil Perdana Menteri Rusia Dmitry Rogozin.

Roberto Leones Masini / YouTube
Rusia akan menugaskan robot FEDOR untuk memulai uji coba penerbangan menggunakan pesawat ruang angkasa.

Rusia memperkenalkan robot android terbarunya bernama FEDOR (Final Experimental Demonstration Object Research) yang direncanakan dikirim ke ruang angkasa sebagai kru misi antariksa berawak.

Dalam publikasi di halaman Twitter-nya, Wakil Perdana Menteri Rusia Dmitry Rogozin mengunggah foto dan video robot FEDOR yang tengah memamerkan kepiawaiannya dalam menembak menggunakan dua tangan.

Banyak pihak yang berasumsi bahwa robot ini dibangun sebagai persiapan serangan Rusia terhadap negara tetangga.

Sebaliknya, Rogozin menekankan bahwa tujuan pembuatan robot ini adalah untuk perdamaian.

“Kami tidak menciptakan ‘Terminator’, melainkan membangun kecerdasan buatan yang akan berkontribusi besar di dalam banyak bidang,” tutur Rogozin melalui Twitter-nya.

Meski begitu, Rogozin tetap memuji akurasi sang robot dalam menembak target menggunakan senapan.

Sumber: Latest Military News / YouTube

Pada 2021 mendatang, ilmuwan Rusia akan menugaskan robot FEDOR untuk memulai uji coba penerbangan menggunakan pesawat ruang angkasa berawak “Federasi” yang saat ini masih dalam tahap pembangunan, demikian hal tersebut dilansirThe Sun.

Sumber: Rokossovskiy Konstantin /YouTube

Hingga saat itu tiba, robot FEDOR akan dibekali kemampuan mengendarai mobil, menangani bor serta alat-alat listrik lainnya, dan melakukan ‘olahraga’ menggunakan dumbel (sejenis alat angkat beban bebas yang digunakan dalam latihan beban -red.).


Kecanggihan robot-robot Rusia

Bisa mengajar Bahasa Rusia

Bisa jadi juri kontes kecantikan

Bisa menyapu ranjau

Bisa menyapa penumpang metro

Bisa menghadapi banjir

Ketika mengambil atau mengutip segala materi dari Russia Beyond, mohon masukkan tautan ke artikel asli.

Situs ini menggunakan kuki. Klik di sini untuk mempelajari lebih lanjut.

Terima kuki