Delegasi Hamas Berencana Kunjungi Moskow pada Mei atau Juni Mendatang

Delegasi Hamas yang dipimpin oleh Khaled Mashal kemungkinan akan mengunjungi Moskow pada akhir Mei atau awal Juni mendatang.

Delegasi Hamas yang dipimpin Khaled Mashal kemungkinan akan mengunjungi Moskow pada akhir Mei atau awal Juni mendatang atas undangan Rusia. Demikian hal tersebut diutarakan anggota senior Hamas Mousa Abu Marzook kepada Sputnik, Senin (4/4).

"Kami telah berdiskusi (dengan pihak Rusia) terkait upaya rekan-rekan kami di Moskow untuk mengadakan rekonsiliasi di Palestina, serta rencana (Wakil Menteri Luar Negeri Rusia) Mikhail Bogdanov untuk mengatur kunjungan pemimpin Palestina. Ia telah mengirimkan undangan pendahuluan kepada para pemimpin Hamas untuk mengunjungi Moskow," kata Abu Marzook.

Abu Marzook menambahkan bahwa Hamas telah menerima undangan dan akan segera memutuskan tanggal kunjungan mereka ke Moskow, yang kemungkinan besar akan dilakukan pada akhir Mei atau awal Juni.

Sebelumya, pada akhir Maret, Pemimpin Palestina Mahmoud Abbas diperkirakan akan mengunjungi Moskow pada pertengahan April mendatang untuk membahas isu-isu di Timur Tengah dan hubungan bilateral Rusia-Palestina dengan Presiden Putin.

Kunjungan Abbas ke Moskow mendatang akan bertepatan pada satu bulan setelah diadakannya sidang komisi antarpemerintah Rusia-Palestina di bidang kerja sama perdagangan dan ekonomi di Ramallah, yang baru pertama kali diadakan dan diharapkan menghasilkan sejumlah target demi memperkuat hubungan antara kedua negara, khususnya di bidang perdagangan dan ekonomi.

 

Hak cipta milik Rossiyskaya Gazeta.

Situs ini menggunakan kuki. Klik di sini untuk mempelajari lebih lanjut.

Terima kuki