Kedubes Rusia di Indonesia Cek Informasi Warganya di Feri yang Menghilang

Feri tersebut mengangkut 89 orang penumpang dewasa, lima orang orang, 14 balita, dan sepuluh orang kru kapal.

Kedutaan Besar Rusia di Indonesia masih memeriksa apakah ada warga Rusia dalam daftar penumpang feri yang hilang di perairan Sulawesi Selatan. Hal ini disampaikan oleh Atase Pers Kedubes Rusia Nikolay Karapetyan kepada TASS.

"Belum ada informasi mengenai warga Rusia. Kami masih mengumpulkan dan memeriksa informasi," katanya.

Kontak dengan feri penumpang yang membawa lebih dari seratus orang hilang saat feri tersebut berada 20 kilometer dari pesisir pulau Sulawesi Selatan. Perwakilan kepolisian Provinsi Sulawesi Selatan Frans Burang menyampaikan bahwa operasi penyelamatan terganggu ombak besar di lautan.

Laporan terakhir dari BBC Indonesia, sebanyak 23 orang penumpang feri yang hilang telah ditemukan dalam keadaan selamat, sementara dua orang lainnya meninggal dunia pada Minggu (20/12) pagi.

 

Hak cipta milik Rossiyskaya Gazeta.

Situs ini menggunakan kuki. Klik di sini untuk mempelajari lebih lanjut.

Terima kuki