Menhan Rusia: ISIS Mengontrol 70 Persen Wilayah Suriah

Menhan Rusia Sergey Shoigu.

Menhan Rusia Sergey Shoigu.

Igor Russak / RIA Novosti
Menurut Shoigu, ISIS makin menjangkit wilayah Suriah.

ISIS mengontrol 70 persen wilayah Suriah. Demikian hal tersebut dinyatakan Menteri Pertahanan Rusia Sergey Shoigu, hari ini, Jumat (11/12).

Menurut Shoigu, ISIS makin menjangkit wilayah Suriah. Kini, para teroris telah mengontrol sekitar 70 persen wilayah Suriah dan sebagian besar Irak. Jumlah teroris diperkirakan berjumlah sekitar 60 ribu orang, dan teroris ISIS bisa menyebar ke wilayah Asia Tengah dan Kaukasus.

Rusia meluncurkan serangan militer ke sasaran ISIS di Suriah sejak akhir September lalu. Serangan ini dilancarkan beberapa jam setelah Dewan Federasi Rusia memberi izin Presiden Vladimir Putin untuk menggunakan Angkatan Rusia di luar negeri. Sebelumnya, Presiden Suriah Bashar Al-Assad meminta bantuan langsung kepada Presiden Rusia.

Hampir tiga bulan berlalu sejak dimulainya operasi militer, Presiden Suriah Bashar al-Assad mengatakan bahwa upaya yang dilakukan Rusia telah berbuah hasil sejak negara tersebut pertama kali meluncurkan operasi militer di Suriah.

 

Hak cipta milik Rossiyskaya Gazeta.

Situs ini menggunakan kuki. Klik di sini untuk mempelajari lebih lanjut.

Terima kuki