Menhan Rusia: Pernyataan Kepala Pentagon Gambarkan Karakter Budaya Politik Pemerintah AS

Kemenhan Rusia mengomentari pernyataan Kepala Pentagon Ashton Carter di NATO saat ia meramalkan kerugian militer Rusia di Suriah.

Kementerian Pertahanan Rusia mengomentari pernyataan Kepala Pentagon Ashton Carter di NATO saat ia meramalkan kerugian militer Rusia di Suriah.

“Dalam evaluasi tindakan militer AS dalam berbagai operasi yang dilakukan oleh mereka di seluruh dunia, perwakilan Kementerian Pertahanan Rusia tidak pernah menyampaikan prediksinya untuk kematian tentara Amerika kepada publik. Apalagi kematian warga Amerika lain,” ujar perwakilan resmi Kementerian Pertahanan Rusia Mayor Jenderal Igor Konashenkov.

“Pernyataan oleh Kepala Pentagon Ashton Carter, sayangnya, jelas menggambarkan karakter budaya politik beberapa perwakilan Pemerintah AS. Lebih tepatnya, derajat sinisme AS dalam kaitannya dengan seluruh dunia,” ujarnya.

“Saya yakin, bahwa tidak ada jenderal AS yang akan membiarkan dirinya sendiri seperti itu,” lanjut Konashenkov.

Kepala Pentagon Carter dalam konferensi pers di NATO mengatakan bahwa tindakan Rusia di Suriah memiliki konsekuensi untuk Rusia sendiri. Ia juga menyampaikan bahwa ia tidak akan terkejut jika nantinya muncul tindakan teroris yang menyerang Rusia, dan dalam beberapa hari, militer Rusia akan menderita kerugian di Suriah.

Pertama kali dipublikasikan di TASS.

Hak cipta milik Rossiyskaya Gazeta.

Situs ini menggunakan kuki. Klik di sini untuk mempelajari lebih lanjut.

Terima kuki