Kemenhan Rusia: Akhir Bulan Ini, Rusia Jadi Tuan Rumah Kompetisi Persahabatan Olahraga Militer Pertama Antarnegara CIS

Kompetisi persahabatan olahraga militer antara negara-negara CIS untuk pertama kalinya diadakan di Rusia.

Kompetisi persahabatan olahraga militer antara negara-negara CIS (Commonwealth of Independent States) untuk pertama kalinya diadakan pada tanggal 25 hingga 31 Juli. Kepala Pelatihan Fisik Angkatan Bersenjata Federasi Rusia Oleg Botsman menyampaikan hal ini kepada wartawan pada Selasa (21/7).

"Menteri Pertahanan Negara-negara CIS memutuskan untuk mengadakan acara ini sebagai perayaan 70 tahun kemenangan Uni Soviet atas Nazi Jerman pada Perang Patriotik Raya. Hingga saat ini, negara yang telah mengonfirmasi keikutsertaannya antara lain, Kazakhstan, Belarus, Kirgistan, Armenia, Tajikistan, dan Rusia. Kompetisi ini diharapkan akan melibatkan hingga sekitar 300 orang," jelasnya.

Botsman mengatakan, sebanyak sepuluh cabang olahraga akan dibuka pada kompetisi ini. Enam di antaranya adalah olahraga militer terapan, seperti ARB, menembak dengan senapan, pertandingan antarperwira, olahraga militer serba bisa, pentathlon militer internasional, dan triathlon musim panas. Selain itu, judo, angkat besi, renang dan olahraga fisik lainnya juga dipertandingkan dalam kompetisi ini.

"Untuk pertama kalinya CIS akan mengadakan perlombaan beregu," ujar Botsman.

Pertandingan antarperwira pertama kali diadakan pada tahun 2013 di Kementerian Pertahanan Rusia. "Pada tahun ini, negara-negara yang tergabung dalam CIS setuju untuk bepartisipasi dalam jenis pertandingan ini. Pertandingan ini akan melibatkan komando kesatuan, mulai dari peleton ke brigade," ujar Botsman.

Upacara pembukaan dijadwalkan berlangsung di wilayah Klub Olahraga Militer Sentral pada 25 Juli mendatang. Sementara, pengumuman pemenang sekaligus upacara penutupan akan diadakan pada Jumat (31/7) di Perbukitan Poklonnaya. Pada upacara penutupan, para peserta juga akan meletakkan karangan bunga pada api abadi.

 

Hak cipta milik Rossiyskaya Gazeta.

Situs ini menggunakan kuki. Klik di sini untuk mempelajari lebih lanjut.

Terima kuki