Wamenlu Rusia Sangkal Rusia Kirimkan Bantuan untuk Milisi Donbass

Pernyataan Presiden Ukraina Petro Poroshenko yang menuduh Rusia mengirimkan bahan bakar untuk tank dan pasokan bantuan bagi milisi Donbass adalah hal yang tak berdasar.

Pernyataan Presiden Ukraina Petro Poroshenko yang menuduh Rusia mengirimkan bahan bakar untuk tank dan pasokan bantuan bagi milisi Donbass dengan dalih pengiriman bantuan kemanusiaan adalah hal yang tak berdasar, demikian disampaikan Wakil Menteri Luar Negeri Rusia Grigory Karasin.

“Pernyataan tersebut tak berdasar, tak ada fakta yang membuktikan hal tersebut,” kata Karasin pada Interfax.

Menurut Karasin, bantuan kemanusiaan yang dikirimkan Rusia untuk penduduk Ukraina timur sudah diperiksa saat melewati perbatasan yang dijaga oleh tentara Ukraina, sehingga tuduhan Poroshenko tidak sesuai dengan situasi faktual.

 

Hak cipta milik Rossiyskaya Gazeta.

Situs ini menggunakan kuki. Klik di sini untuk mempelajari lebih lanjut.

Terima kuki