Para ahli majalah Business Insider telah membuat sebuah rating 35 tentara paling kuat di dunia, demikian dikabarkan RT.
AS menempati peringkat pertama, dan Rusia menempati peringkat kedua dengan jumlah tank dan senjata nuklir terbanyak. Sementara, Tiongkok menempati peringkat ketiga.
Para ahli di bidang militer dan ekonomi secara rutin menentukan indeks kekuatan militer sedunia (Global Firepower Index) yang merupakan salah satu indeks paling obyektif, terdiri atas lebih dari 50 kriteria.
Global Firepower Index bukan hanya menghitung tank, pesawat, dan kapal militer, tapi juga jumlah tentara dan reserve, anggaran di bidang militer, infrastruktur kendaraan negara, nilai ekstraksi minyak, jumlah utang negara, dan bahkan panjang pantai negara. Itu merupakan faktor yang berdampak pada daya tempur tentara sebuah negara.
Sumber: Vzglyad
Hak cipta milik Rossiyskaya Gazeta.
Berlanggananlah
dengan newsletter kami!
Dapatkan cerita terbaik minggu ini langsung ke email Anda