Mendaki Elbrus, Puncak Tertinggi di Eropa

Gunung Elbrus yang terletak Rusia Selatan menjadi tujuan menarik bagi pendaki yang ingin menaklukan puncak-puncak tertinggi dunia.
Gunung Elbrus yang terletak Rusia Selatan merupakan gunung tertinggi di Eropa. Dengan ketinggian 5.642 meter, gunung ini tentu menjadi tujuan menarik bagi pendaki yang ingin menaklukan puncak-puncak tertinggi dunia.
Untuk mencapai Gunung Elbrus, pertama-tama Anda harus pergi ke Nalchik (1.652 kilometer dari Moskow) atau Mineralnye Vody (1.552 kilometer dari Moskow). Kedua kota ini memiliki sarana transportasi ke area wisata Prielbrusie. Anda dapat mendatangi tempat ini menggunakan mobil, kereta, atau pesawat terbang.
Di sini, Anda dapat menaiki ski lift yang akan membawa Anda setinggi 3.800 meter. Ski lift ini juga memungkinkan mereka yang bukan pendaki untuk dengan mudah menikmati pemandangan Elbrus.
Pendakian Elbrus dimulai dari stasiun kereta gantung Gara-Bashi yang berada di ketinggian 3.850 meter.
Namun, sebaiknya Anda menghabiskan beberapa hari untuk menyesuaikan diri dengan ketinggian di sana sebelum mencoba mendaki Elbrus.
Elbrus pertama kali didaki pada abad ke-19 oleh ekspedisi terpisah yang dipimpin oleh tim Inggris dan Rusia.
Setelah menggunakan kereta gantung, Anda harus berjalan kaki. Di tengah perjalanan, Anda akan menemukan pondok-pondok gunung, tempat yang menyediakan makanan dan penginapan bagi para pendaki profesional, pendaki biasa, dan pejalan kaki.
Namun, para pendaki biasanya lebih memilih mencari tempat menginap sendiri. Mereka kebanyakan lebih suka menghabiskan malam di tenda.
Pegunungan Kaukasus selalu diselimuti salju. Penduduk daerah tersebut tak terkejut jika melihat hujan salju bahkan di musim panas.
Pembawa obor Olimpiade belum lama ini membawa bara api simbolis ke Gunung Elbrus untuk menyambut Olimpiade Musim Dingin 2014 di Sochi.
Pegunungan Kaukasus sungguh luar biasa karena terletak di lebih dari satu negara. Georgia, Armenia, Azerbaijan, dan Rusia dapat terlihat dari puncak Elbrus.
Anda membutuhkan lebih dari lima jam untuk mencapai puncak. Namun, Kaukasus memiliki banyak puncak dan tebing lain untuk didaki.
Selain udara gunung yang bersih dan pemandangan yang luar biasa, pegunungan ini layak dikunjungi karena pemandangan langitnya sungguh luar biasa, dipenuhi bintang yang gemerlapan.

Situs ini menggunakan kuki. Klik di sini untuk mempelajari lebih lanjut.

Terima kuki