Baru-baru ini, serangkaian foto karya fotografer Rusia Elena Shumilova beredar di Facebook dan mendapat sambutan antusias dari seluruh dunia. Ribuan orang mengomentari foto-foto tersebut di halaman Facebook milik Elena.
Elena Shumilova“Sungguh menyenangkan melihat rangkaian foto ini di tengah gambar-gambar yang membanjiri dunia maya! Karyamu benar-benar menakjubkan! Sangat menginspirasi. Saya menyukai cara Anda melihat dunia dan melibatkan anak-anak Anda di dalamnya,” komentar salah seorang pengagum karya Elena. Sambutan hangat akan karyanya tersebut menjadi kejutan manis bagi Elena.
Elena ShumilovaKisah sukses ini bermula ketika Elena terpilih untuk membuat kampanye iklan perusahaan seluler Inggris, Vodafone dua bulan lalu.
Elena ShumilovaSetelah itu, media Amerika Serikat dan Inggris tertarik untuk menerbitkan karya foto tersebut dan menceritakan kisah sang fotografer.
Elena ShumilovaElena Shumilova (32) adalah seorang arsitek yang sebelumnya bekerja di perusahaan arsitektur miliknya sendiri. Namun, ia baru saja mengambil cuti hamil.
Elena ShumilovaElena memiliki dua anak laki-laki berusia 5 tahun dan 2 tahun. Foto-foto yang dibintangi dua anak laki-lakinya tersebut bukanlah produk dari sesi foto khusus.
Elena ShumilovaElena mengambil foto-foto tersebut untuk album foto keluarga, bukan untuk tujuan profesional ataupun komersial. Alasan inilah yang membuat hasil foto Elena tampak begitu hangat dan menginspirasi.
Elena ShumilovaSelain memotret anak-anaknya, Elena juga mengabadikan gambar berbagai hewan peliharaan seperti anjing, kelinci dan bebek. Ia dan keluarganya tinggal di sebuah rumah pedesaan di wilayah Tver, tak jauh dari Danau Brosno.
Elena ShumilovaKedekatan dengan alam memberi unsur estetika yang istimewa dalam karya-karya Elena. Gambarannya sangat indah: anak-anak, berbagai macam hewan, kehidupan yang tenang dan tak tergesa-gesa, bersandar di tumpukan jerami dan berjalan-jalan di sepanjang tepi danau.
Elena ShumilovaElena ini menyatakan baru menyelami hobi fotografi setahun belakangan. Namun tak dapat dipungkiri, gaya pribadi Elena yang unik sangat terasa dalam karya foto yang ia hasilkan.
Elena ShumilovaBerlanggananlah
dengan newsletter kami!
Dapatkan cerita terbaik minggu ini langsung ke email Anda