Rusia Jual iPhone Termurah di Eropa

Di Rusia, model iPhone termurah dibanderol seharga 29.990 rubel (setara 609,3 euro). Foto: Press Photo

Di Rusia, model iPhone termurah dibanderol seharga 29.990 rubel (setara 609,3 euro). Foto: Press Photo

Harga iPhone di Rusia adalah yang termurah di Eropa, demikian menurut pimpinan Svyaznoy, Michael Touch, dalam laporan perusahaan Svayaznov yang akan segera terbit.

Touch berasumsi hal ini disebabkan penurunan nilai rubel terhadap euro. Sejak awal 2014, nilai tukar rubel terhadap euro telah turun sebanyak sembilan persen. Sementara, menurut keterangan staf beberapa perusahaan mitra Apple di Rusia, Apple belum mengubah harga jual iPhone dalam rubel sejak awal 2014.

Di Rusia, model iPhone termurah dibanderol seharga 29.990 rubel (setara 609,3 euro atau US$ 838,82), sedangkan yang paling mahal adalah 39.990 rubel (812,5 euro atau US$ 1.118,52). Sebagai perbandingan, di Belanda model ini dibanderol 699 dan 899 euro, di Perancis 709 dan 917 euro, sementara di Swedia dihargai 691,31 dan 910,95 euro.

Apple biasanya tidak menyingkap nominal harga mereka di Rusia. Menurut perwakilan jaringan mitra Apple di Rusia, penyesuaian nilai rubel iPhone secara teoritis dapat mengakibatkan berkurangnya pendapatan dan keuntungan dari penjualan iPhone di Rusia. Akan tetapi, keuntungan tidak selalu menjadi prioritas pertama produsen. Seringkali tujuan utama mereka adalah meningkatkan pangsa pasar produk.

Berdasarkan laporan Euroset, pada 2013 iPhone merebut sembilan persen pasar ponsel pintar Rusia, sementara pada tahun berikutnya produk Apple hanya berhasil meraup lima persen pangsa pasar. Menurut penelitian yang sama, pada 2013 iPhone menduduki peringkat ketiga dalam jumlah penjualan ponsel pintar di Rusia, sedangkan pada 2012 iPhone berada di peringkat ke-6. Di samping itu, pendapatan dari unit yang dijual dalam tahun ini telah meningkat dari peringkat ketiga (13 persen pangsa pasar) ke peringkat kedua (20 persen pangsa pasar), hanya tertinggal dari Samsung yang memiliki pangsa pasar sebesar 32 persen.

Menurut Michael Touch, harga untuk merek ponsel pintar di pasar Rusia tidak hanya bergantung pada nilai tukar mata uang, tetapi juga pada kondisi pasar dan tingkat persaingan. Namun karena rubel terus melemah dalam beberapa waktu terakhir, tak ada yang dapat menjamin harga rubel untuk ponsel pintar, termasuk iPhone, tidak akan berubah, sebagaimana tercantum dalam laporan Svyaznoy.

Pertama kali dipublikasikan dalam bahasa Rusia di Vedomosti.

Hak cipta milik Rossiyskaya Gazeta.

Situs ini menggunakan kuki. Klik di sini untuk mempelajari lebih lanjut.

Terima kuki