Hal-hal yang Perlu Anda Perhatikan Sebelum Mengajukan Visa Rusia

Banyak turis mancanegara yang ragu berkunjung ke Rusia karena persyaratan visa yang membingungkan.

Banyak turis mancanegara yang ragu berkunjung ke Rusia karena persyaratan visa yang membingungkan.

Alena Repkina
Banyak turis mancanegara yang ragu berkunjung ke Rusia karena persyaratan visa yang membingungkan. Berikut segala hal yang perlu Anda ketahui untuk mendapatkan visa Rusia.

Wisatawan dari sejumlah negara di Amerika Latin besar dapat bernapas lega karena kemungkinan besar Anda tidak memerlukan visa untuk berkunjung ke Rusia. Namun, untuk memastikannya, ada baiknya jika Anda memeriksa situs Konsulat Rusia di negara Anda terlebih dahulu. Kali ini, RBTH akan memberikan informasi mengenai prosedur dan dokumen apa saja yang dibutuhkan untuk mengajukan permohonan visa Rusia.

Anda dapat mengajukan permohonan untuk salah satu jenis visa turis berikut ini:

  1. single entry (untuk satu kali kedatangan dan satu kali keberangkatan, dengan durasi masa tinggalhingga 30 hari);
  2. double-entry (untuk dua kali kedatangan dan dua kali keberangkatan, dengan durasi masa tinggal hingga 30 hari); atau
  3. multiple-entry (jumlah kedatangan dan keberangkatan tak terbatas, dengan durasi masa tinggal hingga 90 hari dalam periode 180 hari).
 

Ilustrasi: Alena RepkinaIlustrasi: Alena Repkina

Berikut adalah daftar dokumen standar yang perlu Anda lampirkan ke Konsulat atau Kedutaan Besar Rusia ketika mengajukan visa:

Paspor

Pastikan setidaknya masih ada dua halaman yang kosong dalam paspor Anda untuk menempatkan visa Rusia dan tanggal kedaluwarsa paspor minimal enam bulan setelah visa berakhir.

Formulir aplikasi yang telah dilengkapi

Anda dapat mengisi formulir aplikasi visa secara online di situs khusus Departemen Konsuler Kementerian Luar Negeri Federasi Rusia (tampilan antarmuka situs tersedia dalam bahasa Inggris). Anda akan diminta untuk memberikan informasi dasar tentang diri Anda dan rencana kunjungan ke Rusia.

Tips: Di beberapa negara, Anda kemungkinan akan diminta untuk memberikan rincian seluruh perjalanan Anda ke luar negeri selama sepuluh tahun terakhir. Biasanya hal tersebut berlaku di pusat visa Inggris dan Amerika. Karena itu, pastikan Anda sudah menyiapkan daftar negara berikut tanggal kunjungan yang lengkap.

Pas foto berwarna ukuran 3 x 4 cm

Pas foto harus menampakan wajah Anda secara jelas dan tajam dengan latar belakang yang terang. Selain itu, pemohon tidak boleh mengenakan aksesoris kepala ataupun kacamata hitam.

Biaya pengajuan visa

Biaya pasti untuk pengajuan visa berbeda-beda, tergantung pada negara tempat Anda mengajukan visa, jenis visa, dan lama pemrosesannya. Bagi warga negara Indonesia, berikut adalah daftar biaya visa Rusia:

Sumber: Kedutaan Besar Rusia di Indonesia
Jenis VisaStandar (proses 4 – 20 hari kerja) Ekspres (proses 1 – 3 hari kerja)
Single-entry(turis, bisnis, kerja, atau transit) US$ 70 US$ 140
Double-entry (turis, bisnis, atau transit) US$ 112 US$ 224
Multiple-entry (bisnis) US$ 210 US$ 420
Visa Pelajar (single-entry) US$ 70 US$ 140
 

Anda bisa membayar visa dengan dolar AS ataupun rupiah. Namun, lebih baik membayar dengan mata uang dolar karena biayanya sudah pasti. Sementara, jika Anda membayar dengan mata uang rupiah, Konsulat akan menggunakan nilai tukar yang beberapa ratus rupiah lebih mahal daripada nilai kurs saat itu. Artinya, biaya visa Rusia Anda jika dibayar dengan mata uang rupiah pasti lebih mahal daripada jika dibayar dengan menggunakan dolar AS.

Tips: Jika permohonan visa ditolak, biaya tidak dapat dikembalikan. Jadi, cobalah untuk menghindari kesalahan dan penuhi semua dokumen yang diperlukan.

Voucher visa dan konfirmasi akomodasi yang dikeluarkan oleh organisasi wisata tersertifikasi

Ini bukan berarti bahwa Anda tidak bisa merencanakan perjalanan Anda sendiri.

Tips: Yang Anda butuhkan hanyalah membeli voucher visa dari perusahaan swasta atau memastikan hotel Anda menyediakannya untuk Anda. Untuk dapat melakukannya, perusahaan ini harus diakreditasi oleh Layanan Migrasi Federal dan Kementerian Luar Negeri Rusia. Jadi, sebaiknya Anda memilih perusahaan yang sudah tepercaya. Setelah Anda memberikan rincian paspor Anda, membayar biaya layanan, dan akhirnya menerima surat konfirmasi dari hotel maka Anda sudah siap. Pastikan nomor registrasi perusahaan dan stempelnya tertera pada voucher.

Pilihan lainnya adalah Anda dapat memesan kamar di sebuah hotel dan mengirimi mereka surat yang berisi “permintaan dokumen pendukung visa”. Sudah menjadi praktik umum bahwa biaya yang dikenakan untuk menginap semalam di hotel termasuk untuk mendapatkan voucher visa. Meski begitu, setelah Anda mendapat visa, Anda bisa saja membatalkan pemesanan dan menginap di tempat lain. Namun, Anda perlu mengetahui bahwa pusat visa terkadang mengecek apakah Anda benar-benar menginap di hotel tersebut, dan mereka bisa saja membatalkan visa Anda yang dapat menyebabkan masalah serius. Jadi, praktik ini mungkin tidak sepadan dengan risikonya.

Asuransi

Jumlah cakupan asuransi setidaknya senilai 30 ribu euro (hampir sekitar 450 juta rupiah).

Tips: Asuransi Anda harus berlaku di seluruh wilayah Federasi Rusia, yang membentang di seluruh kontinen Eropa dan Asia. Jadi jangan pilih opsi “Eropa” saja sekalipun Anda tidak merencanakan perjalanan melewati Pegunungan Ural. Keputusan terbaik adalah dengan memilih opsi “Eropa termasuk Rusia” atau “seluruh dunia”.

Kartu migrasi

Selamat, Anda berhasil sampai ke Rusia! Pada tahap ini, Anda akan diminta untuk mengisi kartu migrasi di kontrol paspor.

Tips: Pastikan Anda meninggalkan Rusia pada tanggal yang tertera di kartu migrasi Anda meskipun visa Anda berlaku untuk waktu yang lebih lama.

Pendaftaran visa

Satu-satunya langkah yang tersisa adalah mendaftarkan visa Anda. Untuk hal ini, RBTH sangat menyarankan agar Anda melakukannya sesegera mungkin setelah sampai di Rusia. Tidak mendaftarkan visa dengan tepat waktu dapat menimbulkan masalah di kontrol paspor ketika Anda meninggalkan Rusia, yang kemudian berpotensi menjadi penghalang untuk permohonan visa Rusia Anda di masa depan.

Tips: Batas waktu pendaftaran visa Anda tergantung pada pilihan akomodasi.

Ilustrasi: Alena RepkinaIlustrasi: Alena Repkina

Jika Anda menginap di hotel, sudah sewajarnya pihak administrasi hotel akan secara otomatis mendaftarkan visa Anda dalam kurun waktu 24 jam setelah kedatangan. Bagaimanapun, pastikan bahwa administrator hotel benar-benar mendaftarkan Anda dengan segera. Secara teknis, semua hotel seharusnya mendaftarkan orang asing yang berkunjung ke Rusia. Namun, ada juga hotel yang tidak melakukannya. Oleh sebab itu, pastikan Anda mengonfirmasi hal ini pada pihak hotel.

Jika Anda memilih akomodasi pribadi, Anda memiliki waktu tujuh hari untuk mendaftarkan visa Anda. Anda dapat meminta pemilik rumah untuk mendaftarkan Anda ke Departemen Pelayanan Migrasi Federal setempat atau kantor pos.

Secara hukum, Anda diharuskan memperbarui pendaftaran Anda setiap kali Anda berpindah kota. Jika tidak, Anda dapat dikenakan denda mulai dari 2.000 hingga 5.000 rubel (30 – 75 dolar AS). Pemeriksaan registrasi cukup sering dilakukan di kereta bawah tanah, di stasiun kereta api, dan di kereta di antarkota.

Mendapatkan visa turis untuk mengunjungi Rusia bukanlah hal yang sulit. Anda hanya perlu mencari tahu apa saja yang harus dilakukan.

Persyaratan pengajuan visa dapat bervariasi, tergantung dari negara tempat Anda mengajukan permohonan tersebut. Pusat visa di AS terkadang meminta dokumen tambahan, seperti laporan rekening bank Anda, surat dari atasan Anda, hingga kartu keluarga Anda. Di sisi lain, Anda juga bisa mengajukan visa multiple-entry dengan durasi selama tiga tahun. Sementara itu, warga negara Inggris harus menyerahkan pindaian sidik jari mereka. Warga Tiongkok diminta untuk menunjukkan tiket pesawat mereka, sementara orang Prancis harus membuat rencana terperinci mengenai perjalanan mereka jika mereka ingin mengunjungi kota-kota Rusia di luar kota wisata yang umum dikunjungi. Di sisi lain, warga Thailand bahkan tidak memerlukan visa untuk berkunjung ke Rusia hingga 30 hari.

RBTH sangat menyarankan Anda agar memverifikasi semua informasi di pusat visa Anda. Meski begitu, jangan sampai birokrasi ini membuat Anda takut karena itu semua akan terbayarkan dengan hari-hari liburan Anda selama di Rusia.


Tips perjalanan terbaik dari RBTH:

Mengatur anggaran perjalanan

Lima kesalahan umum turis asing di Moskow

Lima kekhawatiran umum saat mengunjungi Rusia

Enam trik penting untuk berwisata ke Rusia

Aplikasi terbaik untuk maksimalkan kunjungan Anda di Rusia

Ketika mengambil atau mengutip segala materi dari Russia Beyond, mohon masukkan tautan ke artikel asli.

Situs ini menggunakan kuki. Klik di sini untuk mempelajari lebih lanjut.

Terima kuki