Penampilan Putin tak berbeda dengan warga Rusia lainnya sebelum menjadi orang nomor satu di negara itu — mengenakan setelan olah raga cerah, jaket kulit domba, jam tangan besar dan topi bertepi.
Hampir 50 tahun yang lalu, Putin muda akan berpakaian sedikit seperti seorang hipster. Pada 1970, yaitu tahun ketika ia menyelesaikan sekolah dengan jurusan kimia, ia pergi ke sebuah pesta. Di sana, salah satu foto memperlihatkannya sedang menari bersama teman sekelasnya Elena di sebuah apartemen di Leningrad (sekarang Sankt Peterburg).
Putin bertemu calon istrinya Lyudmila yang berprofesi sebagai seorang pramugari pada 1980 dan melamarnya tiga tahun kemudian. Pada saat itu, dia sudah lulus dari fakultas hukum Universitas Leningrad dan bekerja untuk badan intelijen Soviet KGB dan kerap menghabiskan waktu luangnya di dacha milik beberapa kenalannya.
Reproduksi dari foto tahun 80an -- 88an. Vladimir Putin (kiri) di rumah pedesaan seorang temannya.
/SputnikBeginilah penampilan keluarga muda Putin sebelum putri pertama mereka, Maria, lahir.
Putri kedua mereka, Ekaterina, lahir pada 1986. Dia lahir di Dresden, tempat Putin bersama keluarganya ditempatkan berkaitan dengan pekerjaan intelijen asingnya.
Di era kebebasan ’90-an, seluruh keluarga memiliki setelan olahraga warna-warni yang identik dengan dekade pertama pasca-Soviet. Semua orang memakainya, mulai dari siswi, atlet, pensiunan, penari, dan juga sang presiden masa depan.
Setelan olahraga tetap disimpannya, bahkan setelah setelan bisnis kian mendominasi ruang di lemari pakaiannya.
Namun demikian, dari waktu ke waktu, dia masih muncul mengenakan jaket kulit domba coklat yang dengan jam tangan besar dan tas coklat yang serasi.
Putin terjun ke pemerintahan pertama kali dengan menjadi Penasihat Ketua Dewan Kota Leningrad Anatoly Sobchak, dan kemudian menjadi Juru Bicara Urusan Luar Negeri di kantor walikota, di mana ia mulai bertemu dan mengadakan pembicaraan dengan pengusaha asing.
Wakil untuk Urusan Luar Negeri Walikota Sankt Peterburg Vladimir Putin dan Pangeran Charles menghadiri upacara peletakan karangan bunga dengan Pangeran Charles di Pemakaman Piskarevskoe di Sankt Peterburg, 17 Mei 1994.
ReutersPada akhirnya, setelan olahraga warna-warninya harus tersingkir untuk selamanya.
Putin saat mendampingi Walikota Sankt Peterburg Anatoly Sobchak (kiri), 1994.
/APDibandingkan dengan petualangan alam liarnya, kemampuan linguistik Putin lebih jarang terekspos. Namun, sang presiden sebenarnya mampu berbicara dalam beberapa bahasa selain bahasa ibunya. Berikut bahasa-bahasa yang dikuasainya.
Ketika mengambil atau mengutip segala materi dari Russia Beyond, mohon masukkan tautan ke artikel asli.
Berlanggananlah
dengan newsletter kami!
Dapatkan cerita terbaik minggu ini langsung ke email Anda