Kenakan Kaus Real Madrid Musim Depan, Denis Cheryshev Ikuti Jejak Arshavin

Tak banyak pesepak bola Rusia yang bermain untuk tim unggulan di Liga Champions Eropa. Foto: AP

Tak banyak pesepak bola Rusia yang bermain untuk tim unggulan di Liga Champions Eropa. Foto: AP

Tak banyak pesepak bola Rusia yang bermain untuk tim unggulan di Liga Champions Eropa. Momen terakhir yang paling mengesankan adalah bergabungnya Andrey Arshavin ke Arsenal pada 2009 hingga 2013. Para pemain bola terbaik Rusia cenderung lebih memilih bermain untuk liga nasional Rusia, karena berkat adanya pembatasan jumlah pemain asing, mereka bisa mendapatkan bayaran yang lebih tinggi hanya dengan bermodalkan paspor Rusia.

Namun, Denis Cheryshev (23) adalah pengecualian. Selain menjadi anggota timnas Rusia, Cheryshev sudah lama bermain di Liga Spanyol. Pemain gelandang ini merupakan pemberi umpan gol terbaik di Liga Spanyol. Di musim ini, Denis sudah memberi sepuluh umpan gol dari 15 pertandingan yang diikutinya, lebih unggul dari Christiano Ronaldo dan Lionel Messi yang masing-masing baru mencetak delapan umpan gol. Klub Cheryshev saat ini, Villarreal, tengah berjuang untuk memasuki Liga Champions Eropa.

Cheryshev: Ronaldo Sangat Bersahaja

Karir Cheryshev berawal sejak ia mulai bermain di Spanyol. Ayah Denis merupakan pesepak bola terkenal asal Rusia, Dmitry Cheryshev. Pada 1996, Dmitry pindah dari klub Dinamo Moskow ke klub Sporting de Gijon dan membawa serta keluarganya ke Spanyol. Mengakhiri karirnya di sana, Cheryshev senior mulai bekerja sebagai pelatih di akademi sepak bola Real Madrid dan berhasil memasukan anaknya ke akademi tersebut.

Sejak 2008, Denis sudah menjadi pemain cadangan di klub Real Madrid, Castile. Pemuda Rusia ini berhasil menunjukan kemampuannya di Segunda dan secara perlahan ia memasuki tim utama.

Denis juga cukup akrab dengan Christiano Ronaldo. Ia bercerita ia berkenalan dengan Christiano dalam salah satu latihan. “Saat itu dia sudah mulai berkencan dengan Irina Sheyk dan menanyakan beberapa frasa dalam bahasa Rusia pada saya. Ia mempelajarinya karena ingin memberi kejutan pada Sheyk,” kenang Denis.

Menurut Denis, dalam kesehariannya Rondaldo sangatlah bersahaja. “Ia tidak memiliki sindrom 'demam bintang'. Kita bisa dengan mudah berbincang dengannya dan meminta saran. Ia pasti mau mendengarkan serta memberi masukan bagaimana seharusnya kita bertindak,” tutur Denis. 

Pemain Rusia Pertama di Real Madrid

Cheryshev memulai debutnya dalam pertandingan resmi untuk Real Madrid pada November 2012. Ia menjadi pemain Rusia pertama yang bermain untuk klub tersohor dunia. Cheryshev menjadi pemain utama pada pertandingan penentuan di 1/16 final Piala Spanyol 2012/2013 melawan Alcoyano dan digantikan pada menit ke-61. Namun, kala itu Denis belum bisa mendapatkan tempat di tim bintang Real Madrid. CSKA Moskow dan Everton sempat menawarkan enam juta euro untuk membeli Cheryshev dari Real Madrid, namun tawaran tersebut ditolak.

“Saya tak pernah ingin meninggalkan Spanyol. Saya senang kehidupan di sini. Saya sudah terbiasa dengan semua hal di sini. Di Real Madrid, semua memanggil saya ‘Cheri’ atau ‘Rusia’,” canda Cheryshev.

Pada Juli 2013, Denis menandatangani kontrak baru dengan Real Madrid hingga musim panas 2017. Namun sebulan kemudian, Real Madrid meminjamkan Denis pada klub Sevilla untuk satu tahun tanpa disertai hak pembelian. Satu musim di Sevilla mengundang lebih banyak pertanyaan daripada jawaban. Dalam setahun, pemain sayap asal Rusia ini hanya bermain lima kali dan berlari 128 menit di lapangan. Tahun berikutnya, Real Madrid meminjamkan Cheryshev ke klub Villarreal. Di sana Cheryshev mendapatkan lebih banyak waktu tampil di lapangan.

Beberapa waktu terakhir muncul isu bahwa Denis akan mulai bermain untuk Real Madrid di musim mendatang. Ada pula kabar klub kota kerajaan Villarreal hendak memiliki Denis secara penuh. Denis sendiri menanggapi kabar burung itu dengan santai. “Hanya waktu yang akan menunjukan apakah saya dibutuhkan Real Madrid atau tidak. Saya adalah bagian dari Villarreal dan tim ini yang akan menentukan nasib saya. Tentu saya bermimpi untuk bermain di Real Madrid, karena di sana ada pemain-pemain terbaik dunia. Berlatih dengan mereka tentu akan menjadi pengalaman yang luar biasa. Tapi saat ini saya ingin fokus bermain dan membahagiakan para pendukung Villarreal serta timnas Rusia,” kata Cheryshev.

Artikel Terkait

Resesi Ekonomi Rusia Tak Pengaruhi Persiapan Piala Dunia 2018

Persiapan Kota-kota Rusia Sambut Piala Dunia 2018

Superklub, Gagasan Kontroversial Persatuan Sepak Bola Rusia Demi Menangkan Piala Dunia

Saint Petersburg Terpilih Menjadi Salah Satu Tuan Rumah Euro 2020

Hak cipta milik Rossiyskaya Gazeta.

Situs ini menggunakan kuki. Klik di sini untuk mempelajari lebih lanjut.

Terima kuki